Berita Muaro Jambi

Pj Bupati Muaro Jambi Bachyuni Minta Masyarakat Waspada Kebakaran

Pj Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah meminta kepada masyarakat Kabupaten Muaro Jambi untuk waspada terhadap kebakaran.

|
Penulis: Muzakkir | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
Tribunjambi.com/Muzakkir
Bachyuni Deliansyah saat memberi bantuan kepada korban kebakaran di Desa Bakung Kecamatan Marosebo Kabupaten Muaro Jambi 

TRIBUNJAMBI.COM, SENGETI - Pj Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah meminta kepada masyarakat Kabupaten Muaro Jambi untuk waspada terhadap kebakaran. Baik lahan maupun kebakaran rumah.

Menurut dia, musibah kebakaran bisa saja terjadi menimpa siapapun. Oleh karena itu, semuanya harus waspada.

Hal itu diungkapkan oleh Bachyuni Deliansyah saat memberi bantuan kepada korban kebakaran di Desa Bakung Kecamatan Marosebo Kabupaten Muaro Jambi. Senin (10/7).

"Jadikan musibah ini sebagai pembelajaran. Jangan sampai kejadian ini terulang kembali," kata Bachyuni.

Senin, 10 Juli 2023 pagi Bachyuni Deliansyah mengunjungi korban kebakaran di Desa Bakung Kecamatan Marosebo Kabupaten Muaro Jambi.

Kebakaran rumah milik Manan ini terbakar pada Kamis (6/7) sore. Rumah papan tersebut hangus terbakar. Beruntung tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun kerugian mencapai jutaan rupiah.

Untuk memberikan semangat dan motivasi kepada korban, Pj Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah bersama Kepala Dinas Sosial Kabupaten Muaro Jambi, Rossa Candra Budy, Ketua Baznas Kabupaten Muaro Jambi, Kasmadi, dan Kepala Desa Bakung, Fahri, Kaban BPBD, Sekdis LH dan sejumlah pejabat memberikan bantuan kepada korban.

Bantuan yang diberikan Penjabat Bupati Muaro Jambi itu berupa, Berupa uang, kasur, selimut, pakaian, tikar dan bahan makanan berupa beras, serta makanan siap saji lainnya.

"Alhamdulillah, Pemkab Muaro Jambi sudah memberikan bantuan kepada korban kebakaran bapak Manan," ujar Pj. Bupati Muaro Jambi.

Pj. Bupati berharap bantuan itu jangan dipandang nilainya tetapi ini merupakan keperdulian pimpinan daerah terhadap warganya yang sedang mengalami musibah.

"Mudah-mudahan bantuan yang diberikan ini bisa sedikit mengurangi beban penderitaan korban kebakaran. Kita semua berharap semoga rumah yang sudah terbakar bisa cepat dibangun kembali," kata Bachyuni Deliansyah.

Dalam kesempatan tersebut orang nomor satu di kabupaten muaro jambi berpesan kepada masyarakat, agar peristiwa kebakaran tidak terjadi lagi. Masyarakat di imbau untuk terus meningkatkan kewaspadaan.

Kemudian memastikan saat bepergian bahwa rumah sudah di periksa dan dalam keadaan aman. Seperti mematikan aliran listrik, kompor gas dan lain sebagainya. Ini di lakukan untuk meminilisir terjadinya kebakaran. Karena mayoritas kebakaran terjadi, akibat arus pendek listrik dan lupa mematikan kompor untuk memasak.

Sementara itu, Manan (76) korban kebakaran mengaku sangat berterima kasih kepada Penjabat Bupati Muaro Jambi beserta Jajarannya atas bantuan tersebut.

Lanjut Manan saat peristiwa kebakaran tersebut dirinya berada dalam rumah sendirian, dalam kondisi kurang sehat hingga ada musibah dirinya tidak bisa berbuat banyak dan istri berangkat ke kebun.

"Alhamdulillah bisa selamat. Tapi barang-barang habis semua," kata Manan.

Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News

Baca juga: 17 Partai Politik Sudah Kembalikan Berkas Perbaikan Bacaleg ke KPU Batanghari

Baca juga: Bayern Munich Tolak Tawaran AS Roma untuk Mengontrak Marcel Sabitzer dengan Status Pinjaman

Baca juga: SAH! Desta Jatuhkan Talak Satu ke Natasha Rizky

Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved