Berita Tanjab Timur

Jelang Idul Adha, Harga Daging Ayam di Pasar Tanjabtim Mulai Naik, Hari Ini Rp 40 Ribu per Kg

Menjelang hari raya Idul Adha, harga daging ayam di pasar tradisional Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim) mulai naik. Pada Senin (22/5/2023) ke

Penulis: anas al hakim | Editor: Suci Rahayu PK
Tribunjambi.com/Anas Alhakim
Penjual daging ayam di pasar Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), Jambi. 

TRIBUNJAMBI.COM, MUARASABAK - Menjelang hari raya Idul Adha, harga daging ayam di pasar tradisional Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim) mulai naik.

Pada Senin (22/5/2023) kenaikan harga daging ayam terpantau Rp 5 ribu per Kg.

Kenaikan daging ayam ini umum terjadi di Tanjabtim, terutama pasca Idul Fitri dan saat menjelang hari raya Idul Adha 1444 hijriah.

Yang awalnya Rp 35 ribu per Kg, harga daging ayam naik menjadi Rp.40 ribu per kilogram.

Naik turunnya harga daging ayam tersebut mengikuti harga dari Pasar Angso Duo Jambi.

Kepala Pasar Rakyat Muara Sabak Barat Dedi mengatakan, kenaikan harga daging ayam broiler segar tersebut sudah terjadi sejak hari Sabtu.

"Memang sudah naik dari distributornya dan peternak dari beberapa hari yang lalu, apa lagi jelang raya Idul Adha,"ujarnya, Senin (22/05).

Kenaikkan harga daging ayam lazim terjadi menjelang hari raya keagamaan. Kendati demikian minat dan permintaan dari masyarakat masih normal belum terlalu signifikan. (Tribunjambi.com/Anas Alhakim)

 

Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News

Baca juga: BREAKING NEWS - Polresta Jambi Tetapkan Eksekutor Pembacokan saat Tawuran Jadi Tersangka

Baca juga: 5.635 Kontingen Bakal Berlaga di Porprov Jambi XXIII

Baca juga: Selain Mogok Kerja, Satpol PP Merangin Ancam Segel Kantor Jika Kasat Shobraini Tidak Diberhentikan

Sumber: Tribun Jambi
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved