Berita Kota Jambi
Cegah Flu Burung, Wakil Wali Kota Jambi Minta Dinas Terkait Lakukan Pengecekan Rutin ke Kandang
Maulana mengatakan, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Jambi terus melakukan pengecekan rutin ke kandang-kandang terutama kandang unggas
Penulis: Srituti Apriliani Putri | Editor: Teguh Suprayitno
TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Meski hingga saat ini belum ditemukan kasus Flu Burung (H5N1) di Kota Jambi. Wakil Wali Kota Jambi Maulana mengatakan pihaknya terus waspada dan melakukan upaya pencegahan.
Hal tersebut sesuai dengan surat edaran yang dikeluarkan Kementrian Kesehatan Republik Indonesia Nomor PV.03.01/C/824/2023 tentang Kewaspadaan Kejadian Luar Biasa Flu Burung (H5N1) Clade Baru 2.3.4.4b.
Maulana mengatakan, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Jambi terus melakukan pengecekan rutin ke kandang-kandang terutama kandang unggas.
"Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan melakukan pengecekan rutin ke kandang. Regulasi kita sudah baik, dimana saat ini kandang tidak berada di komunitas penduduk," ujarnya. Rabu, (8/3/2023).
Selain itu, Maulana juga meminta agar masyarakat pada saat mengkonsumsi makanan. Khususnya ayam, agar dapat diolah dengan baik.
"Kemudian dalam hal mengkonsumsi makanan, itu dibersihkan dan dipastikan matang sempurna," ujarnya.
Selanjutnya, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Kota Jambi, Rini Kartika juga menghimbau kepada masyarakat untuk melakukan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) serta tidak melakukan kontak langsung dengan unggas yang sakit atau mati mendadak.
"Kita lakukan investigasi, jadi jika masyarakat ada kematian unggas yang tidak wajar. Silahkan laporkan ke Dinas Peternakan," ujarnya.
Lebih lanjut, Rini menjelaskan bahwa flu burung salah satu wabah berbahaya yang mengakibatkan kematian. Sehingga masyarakat dianjurkan untuk terus menjaga kebersihan dan kesehatan, khususnya masyarakat yang memiliki ternak unggas.
Baca juga: Sekda Provinsi Jambi Apresiasi Bazar dan Operasi Pasar Murah yang Diselenggarakan Kadin
Baca juga: Kasus Kekerasan Perempuan Tercatat 3 Kasus Awal 2023, Dipicu Faktor Ekonomi dan Pendidikan
| Dirjen Dukcapil Apresiasi Pelayanan Kota Jambi, Minta Kualitas Tetap Dijaga |
|
|---|
| Antisipasi Pelangsir, 460 Kendaraan Berat di Jambi Ditempeli Stiker BBM |
|
|---|
| Tingkatkan Kapasitas ASN di Bidang Digital, Pemkot Jambi Gandeng India |
|
|---|
| 2 Persen Kuota untuk Siswa Berkebutuhan Khusus, Ini Komitmen Pemkot Jambi |
|
|---|
| Hari Pertama Pembatasan BBM Subsidi, Antrean di SPBU Kota Jambi Menyusut |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.