Berita Selebritis

Venna Melinda Tak Peduli Ferry Irawan Sakit di Penjara, Minta Kejaksaan Tolak Penangguhan Penahanan

Hotman Paris mengatakan Venna Melinda meminta kepada Kejaksaan untuk menolak permohonan penangguhan penahanan Ferry Irawan

Penulis: Vira Ramadhani | Editor: Vira Ramadhani
ist
Ferry Irawan dan Venna Melinda 

TRIBUNJAMBI.COM - Ferry Irawan dikabarkan jatuh sakit saat di dalam penjara.

Jeffry mengatakan Ferry mengajukan permohonan penangguhan penahanan karena kondisi kesehatannya memburuk.

Namun Venna Melinda ternyata tak peduli dan meminta permohonannya itu ditolak

Kuasa hukum Venna, Hotman Paris mengatakan kalau kliennya meminta Pihak Kejaksaan menolak penangguhan yang diajukan oleh Ferry Irawan.

Bahkan ia menyebut jutaan wanita di Indonesia juga menolak hal tersebut.

"Venna dan keluarga dan jutaan wanita di Indonesia mengimbau bapak kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur dan Kejari Surabaya agar jangan memberikan penangguhan penahanan (kepada Ferry irawan)," kata Hotman Paris dilansir dari Tribunnews.com.

Baca juga: Ferry Irawan Nangis di Dalam Penjara, Pengacara Ungkap Kondisi Mental Suami Venna Melinda

Baca juga: Perjanjian Pranikah Ferry Irawan Diungkit, Venna Melinda Tegaskan Tak Mau dengan Harta Suaminya

Baca juga: Memperihatinkan Kondisi Ferry Irawan di Penjara, Venna Melinda Tolak Suaminya Dibebaskan: Jangan!

Dikatakan Hotman, penolakan penangguhan oenahanan Ferry menunjukan wibawa hukum dalam kasus tersebut.

"Sekali lagi ibu Venna dalam hal ini mewakili jutaan wanita KDRT di Indonesia agar penahanan dari saudara Ferry jangan ditangguhkan itu akan menunjukkan wibawa hukum," sambungnya.

Pihaknya menginginkan Ferry Irawan tetap ditahan hingga proses hukum nanti.

"Kami berharap kepada kepala Kejaksaan Tinggi Jatim dan Kejari Surabaya agar tetap Ferry ini ditahan sampai tetap proses hukum," kata Hotman Paris.

Ferry Irawan sakit dan sering menangis di dalam penjara

Kusaha hukum Ferry Irawan, Jeffry Simatupang menyebut kondisi kesehatan kliennya memburuk karena penyakit asam lambungnya.

"Kondisinya sangat memprihatinkan dengan sakit lambung yang dideritanya,” katanya.

“Nantinya kalau memang sudah dalam kondisi tidak teratasi lagi oleh fasilitas di Polda Jatim, kami akan melakukan pembantaran. Tetapi sampai saat ini Pak Ferry sanggup mengatasi rasa sakit asam lambungnya," sambungnya.

Selain sakit asam lambung, ada penyakit lain yang membuat kondisi Ferry semakin memburuk.

Sang pengacara mengatakan kalau dahulu Ferry sempat dioperasi. Ia khawatir penyakit tersebut bisa kambuh ketika kondisi kesehatan Ferry menurun seperti saat ini.

Ferry Irawan dan Venna Melinda
Ferry Irawan dan Venna Melinda (ist)

"Dulu pak Ferry pernah dilakukan operasi, tentu masih sampai hari ini sebenarnya perlu dilakukan cek," ujar Jeffry.

"Apakah penyakit ini masih ada, apakah masih bertumbuh, itukan perlu adanya cek," sambungnya.

Selain itu, kondisi mental Ferry sedang tidak baik-baik saja, bahkan batinnya tertekan karena masalah tersebut.

"Karena ini ada urusan rumah tangga, tentu Pak Ferry ada tekanan tersendiri, berkaitan dengan batin dan kondisi psikologisnya," kata pengacara Ferry Irawan dilansir dari kanal YouTube Intens Investigasi, Jum'at (03/02/2023).

Jeffry mengatakan Ferry sering menangis karena dirinya situasinya kini.

Terlebih ia juga mendapat sanksi sosial dari masyarakat .

"Tentu dia sering menangis lah, karena kalau dia melihat situasinya saat ini dengan berita-berita yang ada. Bahkan sebelum Pak Ferry ditahan pun beritanya sudah berkembang," ungkap Jeffry.

Karena kondisi kesehatan memburuk, Ferry Irawan meminta penangguhan penahanan.

"Kami mengajukan penangguhan penahanan, supaya Pak Ferry dalam keadaan sehat bisa mengikuti proses hukum dengan baik," lanjutnya.

Dapatkan Berita Terupdate Tribunjambi.com di Google News

Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved