Berita Selebriti

Kekasih Nikita Mirzani Ternyata Sudah Lama Mau Jadi Mualaf: Dia Mau Sendiri Bukan Karena Aku

Kekasih Nikita Mirzani yakni Antonio Dedola kini sudah resmi menjadi seorang mualaf.

Penulis: Rohmayana | Editor: Rohmayana
ist
Nikita Mirzani dan Antonio Dedola 

TRIBUNJAMBI.COM- Kekasih Nikita Mirzani yakni Antonio Dedola kini sudah resmi menjadi seorang mualaf.

Sebagai sahabat Fitri Salhuteru mengaku bahagia lantaran Antonio Dedola kini sudah masuk Islam.

Baginya untuk masalah keyakinan, Antonio Dedola memang sudah lama ingin memeluk agama islam.

“Tapi karena aku kesulitan mengurus disini karena persyaratan dan aku nggak begitu paham harus gimana,” ujar Fitri Salhuteru.

Namun saat ia ke Tasik bersama Antonio Dedola dan Nikita Mirzani, banyak sahabatnya yang mempermudah kekasih janda tiga anak itu untuk menjadi mualaf.

“Kebetulan banyak yang mempermudah pencatatan perpindahan agamanya Antonio, jadi lebih mudah Antoni melakukan mualaf di Tasik,” jelas Fitri Salhuteru.

Baca juga: Venna Melinda Jadi Korban KDRT, Natasha Wilona Sebut Verrell Bramasta sempat Curhat

Baca juga: Nikita Mirzani Tegaskan Masalahnya dengan Bunda Corla Sudah Selesai: Dia Udah Minta Maaf

Baca juga: Nikita Mirzani Beri Waktu Dua Hari ke Bunda Corla untuk Kembalikan Uangnya: Awas Lo Gue Lapor Polisi

Saat itu, Antonio tertarik untuk masuk Islam di kota Tasikmalaya.

“Aku kan nggak ada persiapan, terus Pak Haji langsung manggil Pak Ustadz dan langsunglah malam itu jadi mualaf,” sebut Fitri.

Sementara itu, keputusan Antonio Dedola memeluk agama Islam bagi Nikita Mirzani adalah urusan kekasihnya dengan Tuhan.

“Jadi aku nanya kamu mau masuk Islam karena siapa, karena saya atau karena diri sendiri, dia jawab karena diri sendiri,” sebut Nikita Mirzani.

Bahkan selama Nikita Mirzani didalam rutan, Antonio Dedola banyak belajar tentang agama Islam.

“Dia download, dia tanya suami kak Fitri gitu,” sebutnya.

Niki mengaku sebenarnya sudah lama mengenal Antonio Dedola.

“Tapi ya gitu dekat menjauh lagi, dekat menjauh lagi,” jelas Nikita Mirzani.

Antnio Dedola dan Nikita Mirzani
Antnio Dedola dan Nikita Mirzani (ist)

Baca juga: Antonio Dedola Jadi Mualaf, Fitri Salhuteru: Semoga Kau Berjodoh Dengan Nikita Mirzani

Sementara itu, Antonio Dedola mengaku bahwa dirinya sudah yakin dengan agama Islam setelah ia mengenal Nikita Mirzani.

“Saya membaca Al-Quran dan saya punya teman yang sangat baik, dia bercerita tentang Islam,” kata Antonio Dedola.

Menurut Antonio Dedola sosok temannya itulah yang menceritakan tentang agama Islam.

“Saya juga banyak teman muslim di Jerman tetapi mereka tidak pernah bisa memberitahu saya mengapa saya masuk Islam, dan sekarang saya memiliki teman yang sangat baik,” sebut Antonio.

Sosok itu menurut Antonio Dedola adalah seseorang yang beragama Kristen dan sebelumnya mengajari saya agama Islam.

“Saya percaya itu dan saya membaca Al Quran dan saya yakin akan masuk Islam,” sebutnya.

Baca juga: Antonio Dedola, Pacar Nikita Mirzani Resmi Jadi Mualaf

Bahkan orang tuanya juga menyetujui keinginan Antonio Dedola untuk menjadi seorang mualaf.

“Orang tua saya juga akan segera datang ke Jakarta bulan Maret dan bertemu dengan Nikita ya, tapi mereka memastikan akan bertemu Nikita,” ujarnya.

Baginya memutuskan untuk menajdi seorang mualaf adalah keputusannya sendiri tanpa ada paksaan dari pihak manapun.

“Saya sudah cukup tua untun memutuskan agama mana yang ingin saya ikuti dan saya memutuskan utnuk masuk Islam dan ini adalah keputusan saya,” jelasnya.

Menurut Antonio Dedola keputusan masuk Islam didukung oleh keluarganya.

“Mereka baik-baik saja,” ujarnya. (*)

Dapatkan Berita Terupdate Tribunjambi.com di Google News

Baca juga: Venna Melinda Jadi Korban KDRT, Natasha Wilona Sebut Verrell Bramasta sempat Curhat

Baca juga: Venna Melinda Jadi Korban KDRT, Natasha Wilona Sebut Verrell Bramasta sempat Curhat

Baca juga: Belajar dari Kasus KDRT Venna Melinda, Natasha Wilona Tegas Tak Mau Dapat Pasangan yang Kasar

Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved