Berita Tebo
Nama Mantan Wakil Bupati Tebo Dicatut Sebagai Relawan Anies Presiden 2024
mantan Wakil Bupati Tebo Syahlan yang saat ini menjadi pengurus partai Demokrat Dicatut Sebagai Relawan Anies Presiden 2024
Penulis: Sopianto | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
TRIBUNJAMBI.COM, TEBO - Jelang Pemilihan Presiden 2024. Beberapa partai sudah mendelklarasikan calon Presiden.
Bahkan saat ini, tim bahkan relawan calon presiden sudah menyun startegi untuk memenangkan bakal calon yang diusungkan.
Baru-baru ini Tribunjambi.com mendapatkan informasi adanya susanan pengurus dewan pimpinan wilayah Provinsi Jambi relawan Anis Presiden 2024.
Dalam surat keputusan (SK) terdapat nama-nama mantan pejabat di Provinsi Jambi.
Salah satunya mantan Wakil Bupati Tebo Syahlan yang saat ini menjadi pengurus partai Demokrat.
Syahlan saat dikonfirmasikan Rabu (7/12/2022) mengatakan bahwa dirinya tidak mengahui kalau nama nya ada di SK relawan Anies Presiden 2024.
"Sayo sebelumnyo belum dapat SK nyo ndo," ungkap Syahlan.
Diakuinya, dirinya tidak mengetahui adanya nama nya di SK relawan Anies.
Lanjut kata Syahlan, bahkan sejauh ini dirinya belum pernah berkomunikasi dengan relawan anies yang masuk dalam kepengurusan.
Dengan nama nya dicatut dalam kepengurusan relawan Anies, kata Syahlan dirinya melakukan konsultasi dengan pimpinan partai.
Sampai hari ini kata Syahlan, partai Dekokrat belum menetapakan bakal calon presiden.
"Sejauh ini Demokrat masih AHY," unkapnya.
Kata dira, secara kepartaian dirinya tetap mendukung apa yang didukung oleh partai.
Sejauh ini kata Syahlan, dirinya tetap loyal dengan partai.
Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News
Baca juga: Temuan BPK di RSUD Kuala Tungkal Capai Rp 1,8 Miliar, Terbanyak Pengadaan Obat
Baca juga: Dinas Pendidikan Muaro Jambi Deklarasi Kawasan Bebas Asap Rokok di Lingkungan Sekolah
Baca juga: Naruto 17 Desember 2022 - Remake, Plot Twist Boruto atau Film Baru?
Tak Ada Batasan Usia, Ratusan CJH Tebo Bakal Diberangkatan Tahun Ini |
![]() |
---|
CJH Tebo Tahun Ini Sudah Masuk Tahap Persiapan Dokumen |
![]() |
---|
Pendarahan Pasca Melahirkan, Warga Tebo Ini Ditandu ke Puskesmas Selama 4 Jam |
![]() |
---|
Jokowi Sepakat Jabatan Kades 9 Tahun, Ketua APDESI Tebo: Sah-sah Saja |
![]() |
---|
Semi Final Gubernur Cup 2023 Tebo vs Bungo Diprediksi Ramai Penonton, Ratusan Personel Disiagakan |
![]() |
---|