Renungan Kristen

Renungan Harian Kristen Rabu (26/10/2022) - Belajar dari Pengalaman Hidup Orang Percaya

Bacaan ayat: 2 Timotius 3:16 (TB) Segala tulisan yang diilhamkan Allah memang bermanfaat untuk mengajar, untuk menyatakan kesalahan

Editor: Suci Rahayu PK
Instagram @ferinugroho77
Pdt Feri Nugroho 

Renungan Harian Kristen Rabu (26/10/2022) - Belajar dari Pengalaman Hidup Orang Percaya

Bacaan ayat: 2 Timotius 3:16 (TB) Segala tulisan yang diilhamkan Allah memang bermanfaat untuk mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk mendidik orang dalam kebenaran.

Oleh Pdt Feri Nugroho

Secara umum kita menerima Alkitab sebagai Firman Allah.

Faktanya, bahwa Alkitab yang kita miliki hari ini, ditulis lebih dari 40 orang dalam kurun waktu 1600 an tahun.

Para penulis menghadapi konteks zaman yang berbeda-beda.

Budaya dan cara berfikir yang ada-pun berbeda dengan yang kita hadapi hari ini.

Jangankan sampai angka berabad-abad, dalam hitungan puluhan tahun saja kita sudah mengalami kesulitan untuk memahami.

Anak-anak kita yang lahir di era tahun 2000 saja cukup kesulitan untuk memahami kita yang lahir tahun 1980 an, apalagi jika harus memahami tulisan yang usianya berabad-abad silam.

Empat puluh orang dalam kurun waktu lebih kurang enam belas abad, namun mereka bercerita tentang karya Allah yang sama.

Meskipun tidak saling mengenal dan menjawab konteks zaman yang berbeda, namun selalu terhubung dengan ide yang sama yaitu tentang Allah yang menyelamatkan.

Maka tepat adanya jika Paulus memberikan nasihat berharga kepada Timotius.

Timotius yang masih muda harus mengemban tugas penting untuk memimpin jemaat diyakinkan bahwa "Segala tulisan yang diilhamkan Allah memang bermanfaat untuk mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk mendidik orang dalam kebenaran."

Nasihat tersebut hendak memberitahukan kepada Timotius bahwa apa yang dibacanya dalam Kitab Suci, adalah tentang karya penyelamatan Allah atas manusia yang berdosa.

Tokoh utamanya adalah Allah sebagai Penyelamat dan manusia sebagai yang diselamatkan.

Sumber: Tribun Jambi
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved