Berita Kerinci

Warga Temukan Mayat Tanpa Identitas Belakang AMIK

Warga Lingkungan Satu, Kelurahan Pondok Tinggi, Kecamatan Pondok Tinggi digegerkan dengan penemuan mayat ,Selasa (19/07) pagi.

Penulis: Herupitra | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
ist
Warga Temukan Mayat Tanpa Identitas Belakang AMIK 

TRIBUNJAMBI.COM, KERINCI - Warga Lingkungan Satu, Kelurahan Pondok Tinggi, Kecamatan Pondok Tinggi digegerkan dengan penemuan mayat ,Selasa (19/07) pagi.

Informasi yang didapatkan mayat tersebut merupakan seorang lelaki dewasa tanpa identitas tergeletak di sekitar kebun tepi persawahan.

Camat Pondok Tinggi Hendripal membenarkan bahwa telah ditemukan mayat yang diketahai tanpa identitas di wilayah kelurahan Pondok Tinggi belakang AMIK Depati Parbo.

"Ya pagi tadi kita dihubungi warga setempat, ada mayat tergeletak di sebuah pondok tepi sawah," Kata Hendripal.

Kasat Reskrim Polres Kerinci, IPTU Edi Mardi menjelaskan, mayat yang belum diketahui identitasnya ini pertama kali ditemukan oleh saksi Alim. Saat itu sekira pukul 8.00 Wib, pergi ke sawah, setibanya di pinggir sawah saksi melihat seorang laki-laki terbaring.

"Lalu saksi mendekati dan ternyata sosok tersebut telah meninggal dunia. Dan saksi memberi tahu warga untuk kembali memastikannya," jelas Kasat.

Mendapat informasi tersebut pihaknya lanjut Kasat, langsung turun ke lapangan untuk melakukan olah TKP. Dimana mayat yang ditemukan dalam keadaan terlentang dengan ditutup baju batik lengan panjang dan sarung warna pink dan celana panjang yang melekat pada tubuh korban.

"Setelah dilakukan pemeriksaan dokter ditubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan," ungkapnya.

Menurut keterangan warga sekitar katanya lagi, bahwa korban mengalami gangguan jiwa dan tidak mempunyai keluarga.

"Saat ini korban telah diserahkan ke pihak dinas sosial Kota Sungai Penuh guna untuk proses lebih lanjut," pungkasnya.

Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News

Tonton Video Polisi Asal Jambi Tewas Ditembak di Jakarta, Kondisinya Tragis

Baca juga: Jembatan Catur Rahayu belum pernah tersentuh pembangunan sejak awal dibangun

Baca juga: Tiga Besar Nama Lelang Jabatan di Pemkab Muaro Jambi Sudah Keluar, Tapi Tak Kunjung Ada Pelantikan

Baca juga: Tingkat Kekeruhan Air Sungai Batang Tembesi Tembus 1.000an NTU

Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved