Berita Batanghari
Lewat Pelatihan Peningkatan SDM Diharapkan Bisa Meningkatkan Prestasi Olahraga di Batanghari
Bakhtiar menyampaikan program pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan prestasi olahraga di Kabupaten Batanghari
Penulis: A Musawira | Editor: Rahimin
TRIBUNJAMBI.COM, MUARABULIAN - Wakil Bupati Batanghari Bakhtiar membuka kegiatan pelatihan peningkatan sumber daya manusia (SDM) bagi pembinaan prestasi dan pelatih cabang olahraga se Kabupaten Batanghari pada Sabtu (16/7/2022).
Bakhtiar yang mewakili Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief itu menyampaikan program pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan prestasi olahraga di Kabupaten Batanghari dan dapat mengharumkan nama daerah ini.
"Tolak ukur dalam sebuah organisasi adalah kemampuan manajerial, kemudian manajemen seperti perencanaan, pengorganisasian, penggerakan dan pengawasan berjalan maksimal," katanya.
Menurutnya, dengan menajemen organisasi yang baik maka akan mampu meningkatkan kinerja organisasi serta dapat melahirkan atlet dan pelatih yang berprestasi.
Bakhtiar bilang, dengan kegiatan ini dapat menyusun kompetensi SDM, baik pelatih maupun atlet dengan koordinasi bersama KONI.
“Kunci dalam keberhasilan tidak hanya kemampuan fisik, ada hubungan pelatih dan atlet, startegi permainan, memupuk rasa percaya diri kepada atlet," ujar Ketua DPD Nasdem Batanghari ini.
Sementara itu, Ketua Umum KONI Batanghari H Arzanil menyampaikan, kegiatan ini merupakan program rutin yang dilakukan KONI untuk meningkatkan kualitas SDM dan pembinaan prestasi bagi seluruh pelatih cabor.
"Saya mengharapkan bisa mencetak atlet berprestasi dan dapat meningkatkan kualitas SDM bagi seluruh cabor," katanya.
Kegiatan ini diselenggarakan KONI Batanghari yang diikuti 74 orang peserta.
Setidaknya ada 37 cabor dalam naungan KONI Batanghari, masing-masing cabor mengirimkan dua orang peserta.
Acara tersebut bertempat di Gedung Aula BPLS Provinsi Jambi. Hadir sebagai pemateri Dr Sukendro dan Dr Ugi Nugraha.
Baca berita terbaru Tribunjambi.com di Google News
Baca juga: Ajang Silaturahmi, Kejaksaan Tinggi Jambi Gelar Pertandingan Olahraga Antar Bidang
Baca juga: Budiyako Minta Pendataan Fasilitas Olahraga untuk Bisa Invetaris Skala Prioritas Pembangunan
