Home and Garden

Cara Ampuh Mengusir Tikus di Plafon Rumah, Gunakan Minyak Esensial dan Gelombang Ultrasonik

Cara mengusir tikus di plafon rumah. Perangkat elektronik yang memancarkan gelombang ultrasonik ini hanya dapat didengar oleh tikus karena memiliki.

Editor: Nurlailis
Cara mengusir tikus dari rumah 

TRIBUNJAMBI.COM - Tikus menjadi hama yang paling menyebalkan jika berada di atap rumah.

Keberadaanya kerap membuat bising serta merusak barang-barang.

Belum lagi bau yang ditimbulkan oleh tikus.

Meski sudah mencoba untuk mengusirnya namun tetap saja tikus tidak kunjung beranjak dari atap rumah.

Melansir dari Organic Lesson, Sabtu (5/3/2022), jika koloni tikus sudah mulai bersarang di plafon dan dinding rumah, lakukan beberapa tips berikut untuk mengusir mereka.

Perangkap tikus dari ember buatan sendiri

Kamu bisa membuat perangkap tikus dari bahan-bahan yang ada dirumah. Cukup siapkan ember tinggi, bor, papan kayu atau busa, kaleng minuman soda dan gantungan hanger kawat dengan lebar yang sama dengan ember. Berikut langkah-langkahnya:

1. Potong hanger kawat sehingga yang tersisa hanya potongan kawat yang lurus.

2. Selanjutnya, buat dua lubang kecil di dekat bagian atas ember, lubangnya harus cukup besar agar gantungan bisa masuk.

3. Kemudian buat lubang kecil di kedua ujung kaleng, masukkan kawat melalui kedua lubang kaleng lalu gantung di ember yang sudah dilubangi sisi kanan dan kirinya. tambahkan beberapa olesan selai kacang di roda kaleng untuk menarik tikus.

4. Tambahkan papan kayu untuk area tanjakan bagi tikus, saat tikus berdiri di kaleng tikus akan jatuh kedalam ember dan terperangkap di dalamnya.

Baca juga: Cara Membasmi Tikus Tanpa Racun dengan Minyak Pappermint

Beli perangkap tikus

Jika kamu tidak memiliki cukup waktu untuk membuat perangkap tikus sendiri, kamu bisa membelinya di toko pembasmi hama.

Kamu juga perlu meletakkan sedikit umpan pada perangkap, seperti roti, madu atau selai kacang. Tikus akan mendekati umpan dan jatuh ke dalam ember segera setelah papan terbalik.

Halaman
12
Sumber: Kompas.com
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved