Liga 2 Indonesia
LINK NONTON Laga Hidup Mati Muba Babel United vs Semen Padang Malam Ini, Kick Off 20.30 WIB
Semen padang hadapi Babel United di Liga 2 Indonesia malam ini, link nonton siaran langsung di akhir berita ini via TV Online vidio.com.
Penulis: Zulkipli | Editor: Leonardus Yoga Wijanarko
TRIBUNJAMBI.COM - Semen Padang akan mengahadapi Muba Babel United di laga lanjutan Liga 2 Indonesia malam ini, Senin (22/11/2021).
Siaran langsung laga Babel United vs Semen Padang ini akan dimulai pukul 20.30 WIB.
Siaran langsung Babel United vs Semen Padang bisa disaksikan di TV Online vidio.com.
Laga Babel United vs Semen Padang ini akan digelar di Stadion Kaharuddin Nasution, Pekanbaru, Riau.
Baik Semen Padang maupun Muba Babel United kini sama-sama mengincar poin penuh untuk menghindari zona degradasi.
Saat ini kedua tim berada di peringkat 1 dan 2 terbawah klasmen grup A liga 2 Indonesia.
Muba Babel United berada di juru kunci dengan mengoleksi 6 poin.
Mereka telah memenangkan 1 laga, 3 kali imbang, dan 4 kali kalah dari 8 laga mereka.
Sementara Semen Padang berada di peringkat 5 dengan mengoleksi 7 poin.Tim Kabao Sirah telah memenangkan 1 kali laga, 4 kali imbang dan 3 kali menelan kekalahan dari 8 laga mereka.
Dengan posisi ke dua tim saat ini, laga malam ini diprediksi bakal berlangsung sengit.
Baca juga: Liga Champions Pekan Ini, Liverpool vs Porto, Kondisi Pemain Kedua Tim dan Head to Head
Baca juga: Xavi Berminat Boyong Mantan Anak Asuhnya di Al-Sadd ke Barcelona, Top Skor di Qatar Musim Lalu
Jika kalah maka salah satu dari mereka akan semakin terbenam di zona degradasi.
Menjalani partai hidup mati, Semen Padang FC bakal kehilangan beberapa pemain pilar.
Pelatih Semen Padang, Hendri Susilo mengaku, absennya sejumlah pemain tak terlalu mempengaruhi kondisi tim.
Namuns eks Pelatih Persiraja Banda Aceh itu tak ingin patah semangat. Dia memastikan, siapa pun yang nanti diturunkan adalah pemain paling siap.
"Laga nanti adalah laga penentuan untuk kelanjutan bertahan di Liga 2. Kita tidak ada libur setelah laga melawan PSMS Medan. Persiapan kami sudah maksimal, Insya Allah kita siap meraih kemenangan," kata Hendri Susilo seperti dikutip dari laman resmi klub.
Tidak hanya mempersiapkan timnya secara taktikal, Hendri Susilo juga memastikan bahwa faktor mental pemain juga jadi perhatian jelang melakoni pertandingan krusial nanti.
"Tidak ada alasan bagi mereka, semuanya harus tampil all out. Mereka bermain tidak hanya membawa nama Semen Padang FC tapi juga nama Sumatera Barat," pungkasnya.
Baca juga: Xavi Berminat Boyong Mantan Anak Asuhnya di Al-Sadd ke Barcelona, Top Skor di Qatar Musim Lalu
Baca juga: Man Utd Siap Rogoh Kocek Dalam untuk Datangkan Frenkie de Jong dari Barcelona
Liga 2 Indonesia Belum Jelas, Manajemen Semen Padang FC Liburkan Pemain |
![]() |
---|
PSKC Cimahi 'Nunggak' 2 Bulan, Pemain Belum Terima Gaji Agustus-September, Diperparah Liga 2 Libur |
![]() |
---|
Liga 2 Libur, PSMS Medan, Sriwijaya FC, hingga Semen Padang FC Raih Kemenangan di Laga Persahabatan |
![]() |
---|
Jadwal PSMS Medan vs Perserang di Liga 2 Hari Ini Tertunda, I Putu Gede: Kita Agendakan Uji Coba |
![]() |
---|
Daftar 7 Pelatih Liga 2 yang Diganti Pekan Keenam, termasuk Fakhri Husaini dari Persela Lamongan |
![]() |
---|