Egy Maulana Vikri
Link Siaran Langsung Nonton Egy Maulana Vikri Bersama FK Senica vs Slovan Bratislava
Laga FK Senica di Liga Slovakia pekan kesembilan, lihat aksi Egy Maulana Vikri siaran langsung live streaming nanti malam.
Penulis: Mareza Sutan AJ | Editor: Leonardus Yoga Wijanarko
TRIBUNJAMBI.COM - Klub anyar Egy Maulana Vikri, FK Senica dijadwalkan bakal melakoni pertandingan siaran langsung menantang kontra Slovan Bratislava pada pekan ke-9 Liga Slovakia, pada Sabtu (25/9/2021) malam nanti.
Pertandingan Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan dimulai pukul 23.00 WIB siaran langsung live streaming via voyo.sk
Sejauh ini, Egy sudah tiga kali dimainkan oleh klub, sejak kedatangannya awal September 2021 lalu.
Pria kelahiran Medan ini bahkan tampil sebagai starter bersama FK Senica musim lalu kontra Trencin dalam partai tandang mereka.
Dalam pertemuan itu, Egy bermain apik dengan mencatatkan satu assist di oaga yang berakhir imbang dengan skor 3-3 untuk FK Senica dan Trencin.
Sejauh ini, Egy Maulana Vikri menunjukkan performa cemerlang bersama FK Senica.
Malam nanti, FK Senica akan bertarung dengan Slovan Bratilava pemuncak klasemen sementara.
Slovan Bratilava yang menjadi lawan FK Senica nanti juga menjadi juara bertahan musim lalu.
Sejauh musim ini, mereka mengumpulkan 17 poin dengan mencatatkan 5 kemenangan dari 8 pertandingan yang sudah dijalani. Sisanya, dua laga berakhir seri dan satu laga kalah.
Sementara Egy bersama FK Senica berada di posisi 5 klasemen sementara Liga Slovakia dengan 13 poin, terpaut 4 angka dengan Slovan Bratislava.
Baca juga: Jadwal Liga Inggris Laga Bigmatch Nanti Malam Chelsea vs Man City Live Mola TV
Baca juga: Jadwal Liga Italia Pekan Keenam Duo Milan Laga Pembuka Siaran Langsung TV Online
Klub FK Senica baru mengumpulkan 3 kemenangan, 4 hasil seri, dan 1 kekalahan.
Head To Head (H2H) FK Senica vs Slovan Bratislava
FK Senica cukup punya kans kemenangan kontra Slovan Bratislava.
Dari tiga laga, klub tempat Egy Maulana Vikri berlabuh itu memenangkan satu laga.
Pertemuan terakhir kedua tim terjadi pada 21 Februari 2011 lalu, dengan kemenangan FK Senica