Sinopsis Sinetron
Sinopsis Ikatan Cinta Malam Ini, Andin Marah Besar ke Aldebaran, Apa Isi Amplop Cokelat?
Satu persatu kebohongan yang selama ini berusaha untuk ditutupi akhirnya terbongkar
Editor:
Fitri Amalia
Lantaran emosi, Andin bergegas meninggalkan Al dan Reyna yang tengah menikmati makan malam.
Al berusaha meyakinkan Andin, bahwa ia juga yakin Andin bukanlah orang yang menghilangkan nyawa Roy, adiknya.
Al pun meminta Andin untuk bersama sama menyelidiki siapa sebenarnya yang menyebabkan Roy hilang nyawa.
Di satu sisi, konflik lebih dahsyat nampaknya bakal terjadi bila Andin mengetahui siapa sejatinya yang sengaja membakar restoran milik ayahnya (Papa Surya).
Ayo penonton setia Ikatan Cinta kita tunggu saja, bagaimana kisah cinta rumit Aldebaran dan Andin selanjutnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunjogja.com dengan judul SINOPSIS Ikatan Cinta 29 Januari : Gawat, Andin Bakal Akhiri Rumah Tangga dengan Al, Apa Sebabnya ?
