Berita Merangin
Warga Desa Birun Hendak Menyelamatkan Perahu yang Hanyut, Tapi Hilang Terbawa Arus
Kala itu korban mengendarai perahu ketek dari Desa Birun kearah Lubuk Situntung. Sesampainya di sana, korban langsung membongkar muatan bibit pinang
Laporan Wartawan Tribunjambi Muzakkir
TRIBUNJAMBI.COM, BANGKO - Seorang petani di Desa Birun, Kecamatan Pangkalan Jambu, Kabupaten Merangin, hanyut terbawa arus sungai.
Warga bernama Mahmud itu hanyut setelah menyelamatkan perahunya yang hanyut lantaran tidak terikat dengan baik.
Informasi yang dihimpun Tribunjambi.com, kejadian nahas tersebut terjadi pada Kamis (5/11) sore.
Kala itu korban mengendarai perahu ketek dari Desa Birun kearah Lubuk Situntung.
Sesampainya di sana, korban langsung membongkar muatan bibit pinang yang ia bawa dari desa.
Baca juga: Rusia Punya Tank Mematikan T-72B3, Diklaim Lebih Canggih dari Negara Lain, Ini Kehebatannya
Dia tidak sadar bahwa tali perahu ketek yang dibawa belum diikat degan sempurna sehingga hanyut.
Melihat perahunya hanyut terbawa arus deras, korban langsung berupaya menyelamatkannya.
Tapi nahas, Mahmud juga ikut terbawa derasnya arus.
Melihat kejadian tersebut, warga sekitar lokasi kejadian mencoba menolongnya.
Tapi upaya mereka sia-sia.
Mahmud sudah terburu hilang ditelan derasnya arus.
"Iya ada kejadian sore kemarin. Sekarang petugas masih di lapangan," kata warga sekitar. (*)
Baca juga: Disindir Rangga Azof Soal Rambut Kusut Acakadut, Haico Van Der Veken Santai-santai Saja
Desa Birun
Kabupaten Merangin
tenggelam
Kecamatan Pangkalan Jambu
jambi.tribunnews.com
Tribunjambi.com
HPN 2021, Forum Wartawan Merangin Bagikan 1.000 Masker Gratis ke Pengendara Motor dan Mobil |
![]() |
---|
Kejari Merangin Siap Beri Pendampingan Penagihan ke Rekanan Atas Temuan BPK RI Perwakilan Jambi |
![]() |
---|
Kerugian Negara di Sejumlah OPD Berjumlah Rp 2 Miliar, Al Haris Minta Bantuan Kejari untuk Menagih |
![]() |
---|
Oknum ASN Merangin Terlibat Aktivitas PETI, Kadis Zubir Terkesan Angkat Tangan Sepak Terjang Zairin |
![]() |
---|
April 2021 Kantor Bupati Merangin yang Baru Selesai, Aspan: Insya Allah 2023 Bisa Dihuni |
![]() |
---|