Berita Tanjab Barat
PKB Belum Tentukan Arah Dukungan untuk Pilkada Tanjabbar, Hamid: Masih Menunggu Keputusan Pusat
Ia menyebutkan bahwa pihaknya masih menunggu keputusan dari pusat. Karena menurutnya pihaknya belum bisa memutuskan arah dukungan, sebelum adanya...
Penulis: Samsul Bahri | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
TRIBUNJAMBI.COM, KUALATUNGKAL - Hingga kini, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Tanjabbar belum dapat memastikan dukungan partai ke Bakal Calon Bupati Tanjabbar, Muklis-Supardi. Hal ini disampaikan oleh Ketua DPC PKB Tanjabbar, H Hamid, Kamis (9/7/2020).
Ia menyebutkan bahwa pihaknya masih menunggu keputusan dari pusat. Karena menurutnya pihaknya belum bisa memutuskan arah dukungan, sebelum adanya intruksi dari pusat.
"Kita tunggu dari pusat aja karena untuk itu wewenang pusat," sebutnya.
• Peruntungan 12 Zodiak Jumat (9/7) - Taurus Curiga, Leo Aura Tak Terkalahkan, Libra Pasanganmu Sayang
• 9 Bulan Kerja DPR Dapat Nilai Merah dari Rakyat, Pembelaan Mardani Ali Sera dan Komarudin Watubun
• Ingin Tinggal Dekat Ayahnya, Gempi Minta Gading Dibelikan Rumah, Gisel: Berat Pembicaraannya
Untuk informasi, memang sepengetahuannya ada informasi jika PKB akan memberikan dukungan ke Muklis. Namun, informasi tersebut belum keluar secara resmi, sehingga katanya bisa di pastikan jika ada keputusan dari Pusat.
"Kalau kabarnya ke Pak Muklis, tapi saya ga berani pastikan itu. Pak Muklis ada bilang kalau PKB ke kita (Muklis) tapi kita tunggu sajalah dari pusat untuk kepastiannya sepertu apa,"terangnya
Lebih lanjut disampaikannya bahwa ada empat nama yakni Muklis, Anwar Sadat, Cici Halimah dan Ahmad Jakfar yang dibawa sebagai rekomendasi ke pusat. Menurutnya, PKB di Tanjabbar tidak bisa berdiri sendiri. Sebab, PKB hanya memiliki empat kursi di DPRD Tanjabbar.
"Nama-nama itu yang kita bawa ke pusat. Kita di DPRD hanya punya empat kursi jadi kurang tiga, makanya kita tunggu komunikasi politik nanti seperti apa," pungkasnya.