Dukung Kamtibmas, Kapolres Bungo Minta Warga Bisa Jadi Polisi untuk Lingkungan
Peringati HUT Bhayangkara ke 74, Polres Bungo berikan penghargaan kepada sejumlah pihak dalam mendukung Polri mencipkan Kamtibmas.
Penulis: Darwin Sijabat | Editor: Teguh Suprayitno
TRIBUNJAMBI.COM, MUARA BUNGO - Peringati HUT Bhayangkara ke 74, Polres Bungo berikan penghargaan kepada sejumlah pihak dalam mendukung Polri mencipkan Kamtibmas.
Pada kesempatan itu kepada tribunjambi.com dan awak media lainnya, Kapolres Bungo, AKBP Trisaksono Puspo Aji menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung kepolisian dalam beraktivitas.
Kapolres berharap kedepannya kepolisian khsusnya Polres Bungo dapat tetap menjaga Kamtibmas yang kondusif dengan didukung pemerintah daerah, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, serta masyarakat.
"Semoga Polri semakin promoter. Terima kasih kepada semua pihak yang telah bahu membahu, sama-sama dengan Polri dalam rangka menciptakan Kamtibmas yang kondusif," ujarnya.
Sebagai pengayom masyarakat, Kapolres berharap polisi selalu dekat dengan masyarakat.
• Kapolres Tanjab Barat Menangis Setelah Didatangi Ratusan Warga, Ternyata Ini Penyebabnya
• Siswi SMP di Sarolangun Ini Dibunuh Gara-gara Hutang Ayahnya, Pelaku Ternyata Pengedar Sabu
"Polisi sebagai pelayan masyarakat, mengabdi secara ikhlas, memberikan yang terbaik pada masyarakat," ujarnya.
AKBP Trisaksono juga mengharapkan masyarakat dapat menjadi polisi bagi diri sendiri dan lingkungan guna mendukung kepolisian dalam menciptakan ketertiban dan keamanan.
"Setiap orang adalah polisi bagi dirinya sendiri, setiap masyarakat bisa menjadi polisi bagi lingkungannya," tambahnya.
Pada peringatan HUT Bhayangkara ke 74 tahun itu, Polres Bungo mengadakan piagam penghargaan kepada beberapa pihak termasuk awak media. Penghargaan tersebut dalam mendukung publikasi kegiatan dan soliditas bingkai kemitraan.
Pada kesempatan itu, Kapolres berkesempatan memotong tumpeng yang diberikan kepada anggota polisi tertua dan termuda.
Selain itu, AKBP Trisaksono juga memotong knalpot racing yang merupakan hasil razia Kamtibmas dalam beberapa waktu lalu.
