KRONOLOGI Wendy Red Velvet Jatuh Saat Latihan, Tulang Panggul dan Pergelangan Tangan Patah

Member girlband Red Velvet, Wendy, terjatuh saat latihan untuk penampilan solonya di acara SBS Gayo Daejeon pada 25 Desember 2019 lalu. Wendy lalu dil

Editor: rida
Instagram @redvelvet.smtown
Red Velvet 

“Setelah insiden yang menimpa Wendy, sebagian grup naik ke terowongan lantai dua. Sebab, beritanya menyebar ke grup lain yang tampil dengan sangat keraguan,” kata si kru.

3. SBS minta maaf dan memulai investigasi

Pihak stasiun televisi SBS menyampaikan permintaan maaf secara khusus kepada Wendy atas cedera yang didapatnya.

"Kami ingin meminta maaf sekali lagi mengenai SBS Gayo Daejeon 2019. SBS ingin sekali lagi dengan tulus meminta maaf kepada Wendy Red Velvet, yang terluka, serta keluarganya, member Red Velvet, dan penggemar," kata pihak SBS dalam pernyataan mereka, Jumat (27/12/2019).

SBS juga mengaku pihaknya telah bekerja sama dengan agensi Red Velvet, SM Entertainment, untuk memberikan perawatan memadai kepada Wendy.

"Wendy saat ini menjalani perawatan dan pemeriksaan rawat inap di sebuah rumah sakit di Seoul. SBS berjanji untuk melakukan yang terbaik untuk bekerja dengan keluarga Wendy dan staf medis untuk memastikan bahwa Wendy memiliki pemulihan yang cepat dan menyeluruh," ucap SBS.

Untuk menindaklanjuti kejadian ini SBS telah memulai penyelidikan.

"Kami telah memulai penyelidikan internal untuk memahami detail yang tepat dari kecelakaan itu dan setelah kami sepenuhnya memahami penyebabnya, kami akan lebih berhati-hati untuk memastikan bahwa kecelakaan seperti itu tidak terjadi lagi," kata SBS dalam pernyataan mereka, Jumat (27/12/2019).

4. Fans sedih melihat Wendy walau hanya dalam video

Sementara itu, Reveluv, penggemar Red Velvet yang datang ke acara KBS Gayo Daechukje pada 27 Desember 2019 terlihat sedih saat video rekaman Wendy diputar, Dilansir dari Koreaboo, Sabtu (28/12/2019), rekaman itu rupanya ditayangkan untuk tahun baru.

Dalam video tersebut Wendy mengungkapkan momen terbaik dalam hidupnya.

“Saya rasa, momen terbaik dalam hidup adalah menjadi Wendy Red Velvet,” kata Wendy.

 Wendy menyebutkan harapannya bisa mendapatkan tahun yang baik dan bahagia di 2020.

Banyak penggemar yang meneteskan air mata mengingat kejadian tragis yang baru menimpa idoalnya.

Begitu pula dengan Irene, rekan satu grup Wendy di Red Velvet.

Didapuk menjadi MC di KBS Gayo Daejeon, Irene terlihat sekuat tenaga menahan tangis saat video Wendy diputar, sebagaimana dikutip dari Allkpop.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4 Fakta Baru Insiden Jatuh Wendy Red Velvet: Terowongan Gelap hingga Dimulainya Investigasi"

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved