Harbolnas 12.12, Khusus Hari Ini (11/11) Edisi Khusus Produk Lokal, Mulai UMKM hingga Fashion

Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) merupakan kegiatan yang diselenggarakan bersama oleh berbagai e-commerce di Indonesia.

Editor: Suci Rahayu PK
Tribunnews.com
Ilustrasi Hari Belanja Online Nasional alias Harbolnas 

Siap berburu belanja secara online? Waspada, Jangan sampai kalap belanja ya!

TRIBUNJAMBI.COM - Puncak Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) akan jatuh pada Rabu (12/12/2018).

Momen ini menjadi salah satu kesempatan yang dinanti banyak orang, terutama bagi mereka yang suka berbelanja online.

Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) merupakan kegiatan yang diselenggarakan bersama oleh berbagai e-commerce di Indonesia.

Baca: Ramalan Zodiak selasa (11/12) - Flu hingga Stres Mengintai Zodiak Ini, Pisces Perlu Sabar

Baca: Ramalan 10 Shio Tahun 2019, Ini Arti di Balik Tahun Shio Babi Tanah

Baca: VIDEO: Marion Jola Nyanyi Lagu Jangan di Ajang MAMA 2018 Bikin Kagum Wanna One, Trending di Korea

Pada 12 Desember 2018 dengan berbagai macam, seperti pelaku industri telekomunikasi, perbankan, logisitik hingga media.

Melansir dari website resmi Harbolnas.com, acara ini diselenggarakan pertama kali pada tahun 2012 dari Lazada Indonesia, Zalora, Blanja, PinkEmma, ​​Berrybenka dan Bukalapak.

Tips Saat Harbolnas 2018
Tips Saat Harbolnas 2018 ((Harbolnas.com))

Harbolnas kini telah menginjak tahun keenam, dengan lebih dari 250 e-commerce yang terpisah.

Sedangkan khusus untuk tahun ini, Hari Belanja Online edisi produk lokal pada tanggal 11 esok.

Khusus di Harbolnas tahun ini, kami mendenovasi 1 hari spesial yaitu 11 Desember 2018 untuk menyediakan promo khusus produk lokal dan UMKM mulai dari fashion, makanan, elektronik, perlengkapan rumah tangga, hingga bepergian keliling Indonesia!

Baca: Tips Rahasia Rozita, Usia 45 Tahun Tapi Tampil dengan Body Goals Gadis 20 Tahun

Baca: KKB Papua Sebut Dihujani Bom, TNI: Mereka Pengecut Tak Punya Harga Diri, Seolah-olah Teraniaya

“Pertama kalinya, Harbolnas akan dilaksanakan dalam dua hari, yakni edisi khusus produk lokal tanggal 11 Desember 2018 dan Harbolnas tanggal 12 Desember 2018,” ujar Ketua Panitia Harbolnas 2018 Indra Yonathan di Jakarta Pusat saat dilansir dari Kompas.com, Senin (10/12/2018).

Mengangkat tema “Belanja untuk Bangsa”, gelaran Harbolnas tahun ini ditujukan untuk membangun rasa gotong-royong masyarakat untuk semakin tertarik kepada produk lokal.

“Satu hari khusus untuk mendorong penjualan produk atau merek-merek lokal."

"Kita ingin mengirim pesan kepada seluruh konsumen di Indonesia bahwa merek lokal untuk didukung keberadaannya,” papar Yonathan.

Oleh karenanya, dari Rp 7 tirliun target jumlah transaksi yang ingin diraih selama gelaran, Yonathan menyebut Rp 1 triliunnya ditargetkan diraih dari produk-produk lokal.

Baca: Tips Mencuci Buah dan Sayur yang Benar, Cara Cucinya Berbeda dari yang Umumnya agar Lebih Sehat

Dia juga membocorkan, selama Harbolnas 2018 nanti untuk produk-produk lokal akan ada diskon tambahan.

“ Produk lokal ada diskon tambahan,” sebutnya.

Yonanthan juga optimis bisa meraih target kenaikan transaksi hingga lima kali lebih tinggi dari hari-hari biasa.

Serta, ada 1 juta pembeli online pertama selama gelaran.

“Menurut data survei kami dilakukan tahun 2017, setidaknya ada 2 dari 10 orang yang belanja online pertama kali saat Harbolnas,"

"Ini adalah fenomena luar biasa di Indonesia. Semarak Harbolnas ini besar,” tandas Yonathan.

(Tribunnews.com/ Umar Agus W)

Promo dan Tips Belanja Online saat Harbolnas 12 Desember 2018

Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) 2018 akan berlangsung pada 12:12 atau 12 Desember 2018 mendatang.

Berbagai aneka promo dan diskon disediakan bagi calon pembeli online atau dalam jaringan Harbolnas 2018 melalui website hingga aplikasi Android.

Hari Belanja Online Nasional atau Harbolnas dilansir Tribunnews.com dari laman resmi Harbolnas.com merupkan kegiatan tahunan yang diselenggarakan bersama oleh berbagai e-commerce (perdagangan elektronik) di Indonesia.

Baca: 5 Tips Ketika Bangun Pagi Lebih Bersemangat dan Mood Tinggi, Alarm dan Minum Air bukan Kopi

Baca: 3 Model Rambut Ini Cocok Buat Kamu yang Miliki Bentuk Wajah Bulat Menurut Hairstylist Jepang

Perhelatan tersebut akan terselenggara di tahun keenam sejak diadakan pada 2012 melalui inisiatif dari Lazada Indonesia, Zalora, Blanja, PinkEmma, Berrybenka dan Bukalapak.

Juga berkat dukungan dari sejumlah mitra, seperti pelaku industri telekomunikasi, perbankan, logisitik hingga media.

Kini, Habolnas 2018 bekerjasama dengan 250 e-commerce.Harbolnas juga menyediakan barang-barang promo dan diskon dengan aneka ketgori dengan potongan harga sampai 95 persen.

Di antaranya adalah kategori marketplace, elektronik, busana dan kecantikan, makanan, grosir, travel, jasa, otomotif, produk ibu dan anak.

Tips Saat Harbolnas 2018
Tips Saat Harbolnas 2018 ((Harbolnas.com))

Tips Belanja Saat Harbolnas 2018

1. Tentukan dan catat barang yang ingin anda beli.

2. Subscribe email ke e-commerce favorit untuk mengetahui promo Harbolnas lebih awal.

3. Selalu cek review, rating, dan komen di toko penjual atau seller.

4. Siapkan metode pembayaran yang paling memudahkan, jangan lupa cek promo dari bank.

5. Pasang reminder dari tengah malam, promo Harbolnas terbaik biasanya dilakukan mulai jam 12.00 WIB tengah malam.

6. Jangan lupa menggunakan kode voucher e-commerce kesayangan.

7. Cari tahu promo gratis ongkos kirim atau ongkir di tiap e-commerce.

8. Untuk lebih hemat belanja lewat ShopBack selama Harbolnas 2018 dan dapatkan cashback yang membuat untuk berlipat.

(Trbunnews.com/Chrysnha)

Baca: Unggahannya Malah Bikin Netizen Salah Fokus, Gibran Rakabuming: Tetangga Sebelah

Baca: Cerita Juragan Lele Berpenghasilan Rp 100 Juta Perhari, Beberkan Kisahnya Hingga Bisa Sukses

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved