7 Artis Indonesia yang Berpredikat Jomblo Bahagia, Mana Idola Kalian?

Tidak sedikit artis di Indonesia yang berpredikat jomblo hingga 11 November 2018, yang mana diperingati sebagai hari jomblo sedunia.

Editor: Suci Rahayu PK
Instagram @yukikt, @dimasbeck, @indraherlambang
Hari jomblo sedunia, berikut 7 aktris Indonesia yang berpredikat jomblo bahagia 

TRIBUNJAMBI.COM - Tidak sedikit artis di Indonesia yang berpredikat jomblo hingga 11 November 2018, yang mana diperingati sebagai hari jomblo sedunia.

Hari jomblo sedunia didedikasikan untuk para jomblo yang ada di seluruh dunia, termasuk para artis Indonesia yang berpredikat jomblo.

Baca: Putus Cinta, 4 Pemilik Zodiak Ini Paling Susah Move On dari Mantan

Artis Indonesia yang berpredikat jomblo namun bahagia tampak di Hari Jomblo Sedunia, 11 November 2018 ini.

Seperti yang diketahui, Hari Jomblo Sedunia mulai diperingati di Negara Tiongkok tahun 1990 sejak adanya protes mahasiswa dari Universitas Nanjing terhadap perayaan hari Valentine pada 14 Februari.

Para mahasiswa tersebut menginginkan adanya hari di mana para jomblo bisa marayakan statusnya dengan sebutan Guanggun Jie alias Single's Day atau Hari Jomblo.

Pada akhirnya, perayaan Single's Day atau Hari Jomblo mulai diperingati oleh para jomblo di Tiongkok setiap tanggal 11.11.

Penentuan tanggal 11 November dikarenakan simbol angka 11.11 merupakan perpaduan angka tegak satu yang menyimbolkan sendiri.

Terlepas dari sejarah peringatan Hari Jomblo, ternyata jomblo tidak hanya dipengaruhi oleh tampang saja.

Nyatanya beberapa artis Tanah Air yang berparas cantik dan tampan diketahui masih jomblo bahagia hingga sekarang.

Baca: VIDEO: Hotman Paris Menangis, Suaranya Bergetar Ceritakan tentang Anak-anaknya

Dilansid Grid.ID dari berbagai sumber, berikut ini 7 artis Indonesia yang menyandang predikat sebagai jomblo bahagia.

1. Yuki Kato

Aktris cantik, Yuki Kato diketahui masih berstatus jomblo hingga saat ini.

Setelah putus dengan Ryuji Utomo, Yuki Kato belum terlihat menggandeng kekasih baru.

Beberapa waktu lalu Yuki Kato sempat diisukan memiliki kedekatan khusus dengan pebalap nasional, Rio Haryanto.

Akan tetapi, Yuki Kato tampak menapis gosip terkait hubungannya dengan pembalap Rio Haryanto.

Sumber: Grid.ID
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved