Mendengar Suara Kresek-kresek dari Dalam Batang Kayu, Warga Terkejut Dua Ular Piton di Dalamnya
Sekelompok penduduk lokal di pedalaman Serawak, Malaysia menemukan sepasang ular Python dalam batang kayu.
Baca: Dipaksa Tidur di Luar bersama Anjing, TKW ini Tewas Secara Mengenaskan! Berikut Kronologisnya
"Kami harus membagi kayu untuk menjangkau mereka dan sulit untuk mengeluarkan ular karena ukuran dan posisinya," ujarnya.
"Saya bahkan lebih kaget karena belum pernah melihat kawin ular sebelumnya dan tidak pernah melihat python raksasa yang panjangnya lebih dari lima meter seperti ini," lanjut pria berusia 60 tahun tersebut.
Baca: BREAKING NEWS Paslon Ambil Nomor Urut Pilkada Kerinci, Ribuan Simpatisan di Luar Gedung
"Itu adalah kejadian yang menakjubkan dan saya mulai menembak dua reptil itu karena bagi masyarakat kami, mereka adalah hidangan eksotis yang juga merupakan makanan favorit kami," ujarnya.
Tinsung mengatakan saat kembali ke kota dengan ular piton di belakang truk pick-up, dia disambut dengan sorakan.
"Daging ular kemudian dibagi secara merata kepada penduduk desa dan pekerja pertanian di dekatnya," ujar Tinsung.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/ular-python-ditemukan-warga-malaysia-di-dalam-batang-pohon-dailymail_20180213_111558.jpg)