Anji Bongkar Rahasia Lambe Turah, Wawancara Eksklusif
"... Kalaupun itu alasannya terlalu privasi atau apa, bisa kok ngomong baik-baik ke kita. DM bisa," lanjutnya.
TRIBUNJAMBI.COM - Jika selama ini akun gosip yang selalu hits di kalangan warganet, @lambe_turah selalu berhasil membongkar aib hingga kehidupan pribadi selebriti dan public figure, kini rahasia yang selalu disimpan rapat admin Lambe Turah dibongkar.
Seseorang yang berhasil membongkar cara kerja dan sumber postingan dari lambe turah adalah penyanyi ternama, Anji.
Anji melakukan wawancara eksklusif dengan admin akun gosip Lambe Turah.
Video wawancara tersebut diunggah Anji di akun YouTube miliknya, pada Minggu (19/11/2017).
Dalam video tersebut, Anji membongkar soal narasumber yang selama ini kerap memberikan informasi pada Lambe Turah.
"Lambe Turah itu mendapatkan info-info tentang artis-artis itu dari mana sih?" tanya Anji.
"Informannya Lambe Turah itu ya netizen sendiri. Mereka kirim info ke kita, nanti kita perdalam, kita cek dulu," kata admin Lambe Turah.
"Paling nggak ada bukti pendukung yang cukup untuk naik ke postingan, lalu kita posting. Kita harus pinter-pinter milih dan memilah mana yang layak," imbuhnya lagi.
Menurut penuturan sang admin, para admin ditarget untuk berapa kali posting tapi tidak semuanya di-ekspose.
Admin yang diwawancara Anji mengaku jika selama ini banyak seleb yang menyampaikan keberatan atas postingan yang diunaggah Lambe Turah di Instagram.
"Kalau yang protes banyak, kalau memang enggak suka, silahkan klarifikasi. Kalaupun itu alasannya terlalu privasi atau apa, bisa kok ngomong baik-baik ke kita. DM bisa," lanjutnya.
Admin tersebut juga menjelaskan apabila selalu berusaha mengecek DM secara berkala.
Menurutnya, apabila direct message tidak sempat terbaca, Lambe Turah juga telah memasang kontak di bio sehingga akan direspon lebih cepat.
"Kalau yang protes banyak, kalau memang enggak suka, silahkan klarifikasi. Kalaupun itu alasannya terlalu privasi atau apa, bisa kok ngomong baik-baik ke kita. DM bisa," bebernya.
Akun gosip Lambe Turah memang sangat dikenal oleh warganet.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/02052017-akun-lambe-turah_20170502_121019.jpg)