Braaak, Dua Kapal Motor Tabrakan

KM Bhaita Jaya tenggelam bersama barang angkutannya beberapa saat setelah tabrakan. Sementara kapal MT Elizabeth yang tengah mengangkut limbah....

Editor: Duanto AS
Tribun Medan.
Ilustrasi. 

TRIBUNJAMBI.COM, KEPULAUAN SERIBU - Kapal motor (KM) Bhaita Jaya Samudera tenggelam di perairan Pulau Damar, Kepulauan Seribu, Jumat (6/4) dini hari, setelah tabrakan dengan kapal MT Elizabeth. Petugas dari Polres Kepulauan Seribu kini sedang menangani kecelakaan yang terjadi pada sekitar pukul 02.00 WIB itu.

KM Bhaita Jaya tenggelam bersama barang angkutannya beberapa saat setelah tabrakan. Sementara kapal MT Elizabeth yang tengah mengangkut limbah mengalami robek di bagian lambung kanannya.

Sejumlah petugas saat ini dilaporkan berada di lokasi kejadian. Kapal MT Elizabeth saat ini dalam kondisi miring. Sementara KM Bhaita Jaya Samudera hanya terlihat bagian ujungnya saja.

KM Bhatia Jaya Samudera dilaporkan berangkat dari Pelabuhan Sunda Kelapa, Jakarta, menuju Pelabuhan Tanjung Balai Karimun, Kepulauan Riau. Tidak ada keterangan tentang pelabuhan asal dan tujuan dari MT Elizabeth. (Panji Baskhara Ramadhan/Warta Kota)

Sumber: Kontan
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved