Kesurupan Massal

Siswa yang Kesurupan Dipulangkan untuk Hindari Merembet ke Siswa Lain

TRIBUNJAMBI.COM,BANGKO- Babin Kamtibmas, Bripka Ali Mustafa dikonfirmasi wartawan membenarkan ada

Penulis: Herupitra | Editor: ridwan

Laporan wartawan Tribun Jambi, Herupitra

TRIBUNJAMBI.COM, BANGKO - Babin Kamtibmas, Bripka Ali Mustafa dikonfirmasi wartawan membenarkan ada kejadian kesurupan massal yang menimpa siswa SMP N 12 Merangin, Senin (13/2).

Mengatasi korban lebih banyak mereka yang kesurupan dipulangkan. “Setelah satu siswi kesurupan, merembet ke yang lain. Bahkan seorang siswa juga ikut kena (kesurupan-Red),” ujar Ali Mustafa.

Disebutkannya, pihak sekolah sudah berupaya menggunakan jasa orang pintar untuk menangani kejadian itu. Namun tidak membuahkan hasil, sehingga siswa yang mengalami kesurupan dipulangkan.

“Tadi sudah ada orang pintar, tetapi tidak berhasil, sehingga dipulangkan ke rumah,” sebutnya. Hingga berita ini diturunkan, aktivitas belajar mengajar tetap berlanjut.

Simak terus Breaking News dengan topik Kesurupan Massal, hanya di Tribunjambi.com

Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved