VIDEO
VIDEO: Tebak Umurnya! Video Nenek Mengendari Sepeda Motor Bergigi Viral di Facebook
Cukup banyak manusia berusia lanjut masih piawai mengendarai sepeda motor. Namun, apa jadinya jika hal ini dilakoni nenek dengan kondisi sudah sangat
Penulis: Fifi Suryani | Editor: Fifi Suryani
TRIBUNJAMBI.COM - Cukup banyak manusia berusia lanjut masih piawai mengendarai sepeda motor.
Namun, apa jadinya jika hal ini dilakoni nenek dengan kondisi sudah sangat tua, dengan kondisi tubuh sudah bungkuk.
Lebih menakjubkan, ia tidak mengendarai sepeda motor matic yang sekali tekan starter langsung mesinnya menyala.
Sepeda motor yang dikendarai nenek ini justru sepeda motor manual yang usianya juga tak lagi muda.
Dalam video berdurasi 1:35 menit itu, dengan terbungkuk-bungkuk, ia memasang standar dan berputar untuk menginjak engkol.
Baca juga
4 Penyebab Wanita Cenderung Bosan dengan Hubungan Intim, dan Solusinya Mengatasinya
Video:Heboh Pernikahan Beda Usia, Bermula dari Pijat, Akhirnya Nenek Fatimah dan Eko Menikah
7 Penyebab Wajah Gatal dan Bentol-bentol, dan Tips Mengurangi Gejalanya
Prihatin 2 Pasangan Artis Proses Cerai, Luhut Binsar Panjaitan Berbagi Tips 47 Tahun Merawat Cinta
Cukup sekali engkol, motor berwarna bitu tanpa pelat itu pun langsung menyala.
Dan dengan piawai si nenek memutar gas cukup kencang sehingga suaranya terekam jelas.
Adegan yang cukup sulit, justru saat ia akan duduk di posisi kemudi.
Pasalnya, layaknya nenek-nenek ia memakai kain menyerupai sarung batik dan baju menyerupai kebaya berwarna putih.
Belum lagi kaki si nenek pas-pasan untuk menginjak tanah dengan sandal jepitnya.
Di kepalanya tak ada helm, hanya songkok yang juga lazim dikenakan wanita berusia tua di Indonesia.
Jika dipikir, memang tidak sedikit pelanggaran yang dilakukan pengendara motor ini.
Tidak salah jika pengunggah Beritaviral.com memberikan caption nasehat: Hati - hati yah Nek dijalan... Sehat selalu
Sejak diunggah pukul 19.00 WIB, Senin (3/12) video berdurasi 1:35 menit ini sudah diputar hingga 110 ribu kali, 1.909 kali dibagikan dan 181 komentar.
Baca juga
VIDEO: Perseteruan Dua Pengacara, Farhat Abbas Sebut Hotman Paris Pengacara Cengeng dan Durhaka
VIDEO: Polda Jambi Uji Coba Tilang Elektronik Mulai Hari Ini, Begini Mekanismenya
6 Fakta Praktik Operasi Kelamin di Indonesia, Dilakoni Artis Transgender Hingga Bisakah Orgasme?
Caption Menohok Mulan Jameela Diduga Singgung Maia Estianty, Sampai Diperingatkan Netizen
Beragam komentar menyertai aksi si nenek. Ada yang mendoakan, ada yang menyesalkan, dan tidak sedikit juga memberi komentar lucu:
