1.170 Sambungan Program Hibah Air ke Rumah MBR Diverifikasi
PDAM Muara Bulian bersama PUPR Direktorat Jendral Cipta Karya Pusat, melakukan verifikasi
Penulis: Abdullah Usman | Editor: Nani Rachmaini
Laporan Wartawan Tribun Jambi Abdullah Usman
TRIBUNJAMBI.COM, MUARA BULIAN - Perusahaan daerah air minum PDAM Muara Bulian bersama PUPR Direktorat Jendral Cipta Karya Pusat, melakukan verifikasi sambungan MBR di masyarakat, Rabu (12/9).
Verifikasi, tersebut dilakukan guna untuk memastikan penyelesaian kontruksi fisik program hibah air minum perkotaan tahun 2018 di Kabupaten Batanghari.
Verifikasi sendiri dilakukan bersama pihak Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Direktorat Jenderal Cipta Karya pusat terhadap Sambungan Rumah (SR) masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) yang sudah terpasang di lapangan.
“Mengingat saat ini telah dilaksanakan pemasangan sambungan rumah program hibah air minum perkotaan tahun 2018, maka dilaksanakan verifikasi terhadap sambungan rumah yang sudah terpasang di lapangan,” ujar Direktur PDAM Tirta Batanghari, Abubakar Sidik melalu selaku Kabid Umum pada PDAM Nurdin.
Menurut Nurdin, pelaksanaan verifikasi sambungan rumah terpasang ini akan dilaksanakan oleh PT Ciriajasa Engineering Colsultant terhitung mulai tanggal 10 September 2018 sampai dengan selesai.
“Pelaksanaan verifikasinya mulai hari ini,” kata Nurdin.
Dijelaskan Nurdin, verifikasi sambungan rumah hibah air minum perkotaan untuk masyarakat berpenghasilan rendah ini dilakukan berdasarkan surat pernyataan penyelesaian kontruksi fisik program hibah air minum perkotaan tahun 2018 di kabupaten Batanghari, yang telah disampaikan pemerintah Batanghari kepada pihak Kementerian PUPR pusat pada bulan Agustus 2018.
Dimana status progres pelaksanaan program hibah air minum perkotaan APBN 2018 di Batanghari sampai dengan 28 Agustus 2018, sudah mencapai 2.041 sambungan rumah dari total keseluruhan 2.500 SR.
Dimana SR terpasang sudah sesuai dengan spesifikasi teknis minimum pada pedoman pelaskanaan program hibah air minum APBN 2018 dan mengacu lampiran berita acara baseline survey.
“Sesuai mekanisme dan jadwal pelaksanaan program hibah air minum APBN 2018. Kami mengajukan permohonan verifikasi sambungan rumah terhadap 1.170 SR terpasang,” pungkas Nurdin. (usn)
