Berita Jambi
Gubernur Al Haris Minta Perusahaan Pulihkan Sungai Batanghari, Kondisinya Semakin Memburuk
Bukan tanpa sebab aliran Sungai Batanghari yang melintasi belasan kabupaten kota di Provinsi Jambi ini kualitasnya kian memburuk.
Penulis: A Musawira | Editor: Teguh Suprayitno
TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Gubernur Jambi Al Haris menyatakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi memberikan perhatian khusus terhadap sungai yang terpanjang di Sumatra ini yaitu Sungai Batanghari.
Bukan tanpa sebab aliran Sungai Batanghari yang melintasi belasan kabupaten kota di Provinsi Jambi ini kualitasnya kian memburuk.
Al Haris mengakui kondisi air Sungai Batanghari saat ini sudah diambang batas.
"Kini diangka 49.50 artinya ini sudah lampu kuning bagi kita, kalau sudah lampu merah melebihi 50 artinya Sungai Batanghari kita sudah tidak sehat lagi," katanya belum lama ini.
Ia mengimbau bagi pemerintah daerah yang sampai hari ini masih mengonsumsi air Sungai Batanghari terutama di Perumdanya, harus sudah mulai berpikir mecari sumber-sumber lain.
Baca juga: Warga Tebo Diterkam Buaya Saat Mandi di Sungai Batanghari
"Saya selalu mengampanyekan ketika saya berada di DAS Batanghari kepada warga untuk menjaga pola hidup sehat, apalagi saat ini jamban-jamban di air masih berfungsi," ujarnya.
Haris berharap pengusaha dan pelaku usaha sangat diperlukan untuk memulihkan kembali Sungai Batanghari.
Mungkin bisa jadi pelaku usaha tidak lagi membuang limbah perusahaannya ke Sungai Batanghari.
"Percemaran Sungai Batanghari juga disebabkan desa-desa yang berada di DAS Batanghari sudah terbiasa membuang sampah di sungai termasuk juga dompeng yang masih kerap ditemukan di airan Sungai Batanghari," pungkasnya.
Baca juga: Dinas Damkar Kota Jambi Antisipasi Banjir dari Luapan Sungai Batanghari
Perkumpulan Umat Budha Jambi Persiapkan Perayaan Waisak 11 Juni di Candi Muara Jambi |
![]() |
---|
Penegasan Batas Wilayah Antara Tanjab Barat dan Tanjab Timur, Gubernur Jambi Audiensi ke Kemendagri |
![]() |
---|
Kota Baru dan Telanaipura Penyumbang Calon Haji Kota Jambi Terbanyak Tahun ini |
![]() |
---|
Pemprov Jambi Beri Ruang untuk Pemuda Berprestasi, Berupa Beasiswa |
![]() |
---|
5 Calhaj di Provinsi Jambi Tunda Berangkat ke Tanah Suci, Ini Alasannya |
![]() |
---|