Berita Kerinci
Sentra Terbesar di Provinsi Jambi, Berikut Daftar Harga Kulit Manis di Kabupaten Kerinci
Kabupaten Kerinci merupakan sentra kulit manis terbesar yang terdapat di Provinsi Jambi. Komoditi andalan Kerinci ini pun telah dipasarkan hingga kelu
Penulis: Herupitra | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
TRIBUNJAMBI.COM, KERINCI - Kabupaten Kerinci merupakan sentra kulit manis terbesar yang terdapat di Provinsi Jambi. Komoditi andalan Kerinci ini pun telah dipasarkan hingga keluar negeri.
Berdasarkan laporan Dinas Kehutanan dan Perikanan Kabupaten Kerinci, harga kulit manis dibedakan berdasarkan beberapa kategori. Dimana harga dilaporkan per satu bulan.
"Laporan harganya perbulan. Untuk bulan ini kita laporan harga bulan sebelumnya," ujar Kabid Perkebunan, Widia Roza, Selasa (14/2) .
Kulit manis kategori KA harga di tingkat petani yakni Rp.40.000/Kg. Tingkat pedagang pengumpul Rp.42.000/Kg. Tingkat konsumen Rp. 45.000/Kg. Semuanya dalam kondisi kering dan harga ini naik dibandingkan harga pada Bulan Desember 2022.
Untuk kategori KB, harga tingkat petani harga Rp.25.000/Kg. Tingkat pedagang pengumpul Rp.30.000/Kg. Tingkat kosumen Rp.35.000/Kg (Kering) Kondisi Kering. Juga naik dari bukan sebelumnya.
Untuk kategori KC harga Tingkat petani harga Rp.20.000/Kg. Tingkat pedagang pengumpul Rp.21.000/Kg. Tingkat konsumen Rp.22.000/Kg Kondisi Kering. Masih sama dengan harga bulan sebelumnya
Sedangkan untuk kategori STICK harga Tingkat petani Rp.47.000/Kg. Tingkat pedagang pengumpul Rp.49.000/Kg dan Tingkat konsumen Rp.53.000/Kg Kondisi Kering
Untuk diketahui, ini adalah harga penetapan hasil survey resmi dari Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Kerinci bersama mitra pabrik kulit manis se-Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh pada bulan Januari 2023.
Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News
Baca juga: BPKPD Provinsi Jambi Sebut Pajak Kendaraan Mati 2 Tahun Pemilik Bakal Dapat SP1
Baca juga: Empat Mantan Anggota Dewan Diperiksa KPK di Polda Jambi Terkait Kasus Suap RAPBD
Baca juga: DPRD Tanjabbar Ajak PLN Tinjau Lokasi Puluhan Tahun Tak Tersentuh Listrik
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/Kabupaten-Kerinci-merupakan-sentra-kulit-manis-terbesar-yang-terdapat-di-Provinsi-Jambi.jpg)