Berita Tanjabtim
Dukcapil Tanjabtim Sebut e-KTP Tetap Disimpan dan Digunakan Jika KTP Digital Sudah Berlaku
Dinas Dukcapil Tanjabtim tengah mengujicobakan penggunaan aplikasi Identitas Kependudukan Digital (IKD) yang merupakan KTP digital pengganti.
Penulis: Rifani Halim | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
TRIBUNJAMBI.COM,MUARASABAK - Dinas Dukcapil Tanjabtim tengah mengujicobakan penggunaan aplikasi Identitas Kependudukan Digital (IKD) yang merupakan KTP digital pengganti.
Kadis Dukcapil Tanjabtim, Aruji mengatakan, Aruji menjelaskan, meski nantinya masyarakat sudah memiliki KTP Digital, maka KTP elektronik tetap disimpan dan masih bisa digunakan.
Akan tetapi jika KTP elektronik hilang atau rusak, masyarakat bisa menggunakan KTP Digital.
"Kalau ada KTP yang hilang, terus stok blanko KTP sedang kosong, jadi masyarakat bisa menggunakan KTP Digital tadi. Dan mungkin bisa jadi kedepannya kita pakai KTP digital, tidak lagi KTP elektronik," jelasnya, Senin (16/1/2023).
Selain KTP Digital, dokumen kependudukan lainnya yang bisa dilihat sementara di aplikasi IKD, seperti Kartu Keluarga (KK), kartu BPJS dan kartu vaksin. Namun hanya KK yang bisa dicetak karena hanya menggunakan kertas HVS.
"Sedangkan yang lainnya harus dicetak langsung di kantor Dinas Dukcapil Kabupaten Tanjabtim," ungkapnya.
Kedepannya diharapkan jika masyarakat sudah menggunakan Identitas Kependudukan Digital, maka KTP elektronik tidak perlukan lagi, sehingga dapat menghemat pengeluaran negara terutama terkait penyediaan blanko KTP.
"Ini adalah gagasan dari Pemerintah Pusat pada tahun 2022 lalu. Kalau sekarang ini baru uji coba, jadi belum wajib," tutupnya.
Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News
Baca juga: Wanita Muda yang Ditemukan Tewas Tidak Wajar di Kota Jambi Selesai Diautopsi
Baca juga: Komisi III DPRD Provinsi Jambi Dorong Pemprov Bentuk Pergub Soal Stiker Angkutan Batu Bara
Baca juga: Tradisi Imlek Keluarga Darmawati, Satu Keluarga dengan Empat Agama Berbeda di Kota Jambi
Sabut Kelapa Dianggap Limbah, di Tangan Warga Tanjabtim Diolah Menjadi Cocofiber dan Cocopeat |
![]() |
---|
Kondisi Jalan Terkini di Desa Siau Tanjabtim, Sebagian Ruas Jalan Seperti Genangan Lumpur |
![]() |
---|
Lapas Narkotika Muara Sabak Musnahkan Ratusan Barang Bukti Hasil Razia |
![]() |
---|
2.600 Lebih Honorer Kabupaten Tanjabtim Habis Masa Kontrak November 2023 |
![]() |
---|
Ruas Jalan Geragai-Mendahara akan Dibangun Pemerintah Pusat |
![]() |
---|