Piala Dunia 2022

Prediksi Odds Semifinal Piala Dunia 2022 Prancis vs Maroko, Hati-hati Underdog

Prediksi Odds dalam laga Prancis vs Maroko di semifinal Piala Dunia 2022 lebih mengarah pada juara bertahan edisi sebelumnya.

Penulis: Mareza Sutan AJ | Editor: Mareza Sutan AJ
Tribunjambi.com/ Mareza Sutan AJ
INFOGRAFIS Semifinal Piala Dunia 2022 Prancis vs Maroko 

TRIBUNJAMBI.COM - Prediksi Odds dalam laga Prancis vs Maroko di semifinal Piala Dunia 2022 lebih mengarah pada juara bertahan edisi sebelumnya.

Siaran langsung pertandingan kedua ini akan berlangsung pada Kamis, 15 Desember 2022 dini hari pukul 02.00 WIB.

 

Preview Pertandingan

France punya catatan yang jauh lebih mentereng di kancah internasional jika dibandingkan calon lawannya.

Apa lagi, mereka berstatus sebagai juara Piala Dunia 2018 yang berlangsung di Rusia empat tahun lalu.

Oleh karena itu, dari catatan statistik dan head to head (H2H), sudah jelas anak asuh Didier Deschamps ini lebih diunggulkan.

Namun harus diingat, sejauh ini kedua tim belum membukukan kemenangan dalam pertandingan terakhir satu sama lain.

Dalam jumpa teranyar, Prancis vs Maroko berakhir imbang 2-2 pada 2007 lalu.

Namun, di catatan sebelumnya, Les Blues memang lebih diunggulkan ketimbang The Atlas Lions.

Lima kali jumpa, Maroko tak pernah menang dari Prancis, dengan catatan tiga kali kalah dan dua kali imbang.

Kekalahan terbesar mereka terjadi pada 2000 lalu, saat ditumbangkan tim biru dengan skor telak 1-5.

Catatan itu juga yang mendorong peluang menang Marocco terbilang sangat kecil.

Namun, jika dilihat dari statistik pertandingan di Piala Dunia 2022, wakil Afrika ini tak bisa dianggap remeh.

Mereka bahkan belum terkalahkan sejak babak penyisihan grup, mengalahkan negara-negara kuat Eropa, seperti Belgia dan Portugal, serta menahan imbang Kroasia yang jadi runner up Piala Dunia 2018.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved