Biodata Artis
Profil dan Biodata Andre Taulany, Dari Vokalis menjadi Komedian
Biodata Andre Taulany Nama: H. Andreas Taulany Haumahu Tanggal Lahir: 17 September 1974 Tempat Lahir: Jakarta Pekerjaan: aktor, musikus, pembawa a
Penulis: Muuhammad Ferry Fadly | Editor: Muuhammad Ferry Fadly
TRIBUNJAMBI.COM - Banyak yang mengetahui Andre Taulany adalah mantan vokalis grup musik Indonesia, Stinky, dan ketua klub motor The Prediksi.
Namun, kini, Andre dikenal sebagai komedian senior.
Bersama Sule dan cast Ini Talkshow lainnya, Andre terkadang menjadi impersonator sebagai salah satu gimmick pada acara tersebut.
Terhitung sudah beberapa selebritas yang telah ia tiru, seperti Erwin Gutawa, dr. Boyke, Jeremy Teti, Mario Teguh dan lain-lain.
Penasaran dengan Sosok Andre Taulany selengkapnya?
Dilansir dari Wikipedia, Berikut Biodata Andre Taulany
Nama: H. Andreas Taulany Haumahu
Tanggal Lahir: 17 September 1974
Tempat Lahir: Jakarta
Pekerjaan: aktor, musikus, pembawa acara, penyanyi, kreator konten dan komedian
Baca juga: Tanpa Andre Taulany, Sule Mantap berduet dengan Herjunot Ali: Pasti Lucu
Karier:
Setelah bergabung dengan grup band Stinky, nama Andre lebih terkenal dengan Andre Stinky.
Bersama Irwan (bass), Nanno (gitar), dan Edy (drum) serta Ndank (gitar); Stinky telah merilis 8 album di luar The Best Of Stinky dan Love Song Of Stinky.
Album teranyar mereka bertajuk Pecinta Sejati dirilis tanggal 19 Mei 2007.
Seperti album terdahulu grup band yang pernah meraih penjualan 1 juta kopi lewat hits mereka "Mungkinkah" dan "Jangan Tutup Dirimu", dalam album tersebut mereka juga masih mengusung tema cinta.
Andre akhirnya keluar dari grup band Stinky yang sudah membesarkannya, dan mencoba untuk bersolo karier, hits yang pernah dikeluarkan adalah lagu Cintailah Istanaku yang juga menjadi OST. Sinetron Akulah Arjuna.
Selain menyanyi dan bermusik, putra pasangan Robby Haumahu dan Rasidah Hanum Hasibuan ini juga menjajal dunia akting dengan bermain di beberapa judul film.
Diantaranya Kiamat Sudah Dekat (2003) dan Cerita Cinta (2001). Andre Taulany juga sibuk dengan acara komedi di beberapa stasiun TV swasta.
Dapatkan Berita Terupdate Tribunjambi.com di Google News
Baca juga: Lesti Kejora dan Rizky Billar Pindah ke Jepang? Keluarga Ungkap Fakta ini
Baca juga: Cerita Muzdalifah Tentang Panggilan Anak-anaknya kepada Fadel Islami di Awal Pernikahan
Profil dan Biodata Rhoma Irama, Awali Karier Sebagai Bintang Film Anak-anak |
![]() |
---|
Profil dan Biodata Via Vallen, Ratu Dangdut Koplo yang Memulai Karirnya Sejak Usia 15 Tahun |
![]() |
---|
Profil dan Biodata Rayn Wijaya, Pacar Ranty Jadi Pasangan Natasha Wilona di Series Terbaru |
![]() |
---|
Profil dan Biodata Chelsea Olivia, Rayakan Imlek di Rumah Sakit Karena Glenn Alinskie Dirawat |
![]() |
---|
Profil dan Biodata Vina Panduwinata, Dijuluki Si Burung Camar |
![]() |
---|