Sidang Ferdy Sambo

Terjebak Skenario Ferdy Sambo, AKBP Ridwan Sopnait Kecewa: Karir Saya Hancur

AKBP Ridwan Soplanit mengungkapkan kekecewaanya pada Ferdy Sambo di sidang di Pengadilan Negeri Jakarta hari ini, Selasa (29/11/2022),

Penulis: Darwin Sijabat | Editor: Heri Prihartono
Capture Kompastv
AKBP Ridwan Soplanit mengungkapkan kekecewaanya pada Ferdy Sambo di sidang di Pengadilan Negeri Jakarta hari ini, Selasa (29/11/2022), 

 

 


TRIBUNJAMBI.COM - Dalam sidang di Pengadilan Negeri Jakarta hari ini, Selasa (29/11/2022), AKBP Ridwan Soplanit mengungkapkan kekecewaanya pada Ferdy Sambo.

Hal itu bermula atas pertanyaan majelis hakim kepada eks Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan terkait sanksi yang diterimanya karena kasus ini.

"Saudara mendapatkan hukuman apa?" tanya majelis hakim Wahyu Iman Santoso, dikutip dari Tribunnews.com, Selasa (27/11/2022).

"Demosi (pemberhentian kenaikan pangkat di Polri) yang mulia," kata Ridwan.

"Demosi selama?" tanya hakim.

"8 tahun yang mulia," kata Ridwan.

Majelis hakim juga menanyakan kesalahan apa yang dilakukan Ridwan sehingga harus menerima demosi.


Kata Ridwan, dirinya disebut tidak profesional saat menjalankan tugas yang saat itu merupakan pimpinan tim olah TKP pertama di rumah dinas.


"Atas kesalahan apa?" tanya lagi hakim.


"Kurang profesional yang mulia," jawab Ridwan.


"Di mana letak tidak profesional?" timpal Hakim Wahyu.


"Mulai dari oleh TKP yang mulia, kemudian barang bukti diambil alih oleh pihak lain," jawab Ridwan.

Halaman
123
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved