Berita Tanjabtim

Penerimaan Bantuan Iuran BPJS Kesehatan Gratis di Tanjabtim Tengah Dilakukan Pendataan

Pemerintah Kabupaten Tanjabtim saat ini tengah berupaya melakukan pendataan masyarakat Penerima Bantuan Iuran (PBI) BPJS Kesehatan gratis dari Pemerin

Penulis: Rifani Halim | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
KONTAN/BAIHAKI
31032016_bpjs kesehatan 

TRIBUNJAMBI.COM, MUARASABAK - Pemerintah Kabupaten Tanjabtim saat ini tengah berupaya melakukan pendataan masyarakat Penerima Bantuan Iuran (PBI) BPJS Kesehatan gratis dari Pemerintah Pusat dan akan di lakukan oleh pihak kelurahan, petugas TSKS, atau karang taruna.

Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Tanjabtim M. Ridwan berkata, pendataan bisa lewat Karang Taruna serta bisa langsung mendatangi kantor Dinas Sosial dan PPPA Tanjabtim.

"Dalam pendataan kita minta KK dan KTP masyarakat untuk mengecek namanya apakah sudah masuk atau belum dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS)," katanya, Senin (5/9/2022).

Jika sudah masuk dalam DTKS, lanjutnya, maka bisa diajukan untuk dapat BPJS gratis. Akan tetapi jikalau belum, maka pihaknya akan membantu untuk mendaftarkan.

"Proses memasukan data ke DTKS itu yang lama, setelah keluar SK dari kementerian baru lah bisa masuk dalam DTKS," katanya.

Dia menerangkan, kriteria PBI BPJS Kesehatan gratis itu yang paling utama ialah nama dan NIK sudah terdata atau masuk dalam DTKS. Sedangkan untuk masuk ke dalam DTKS itu sendiri, kriterianya masyarakat dengan ekonomi ke bawah atau masyarakat yang kurang mampu.

"Di desa dan kelurahan serta petugas di lapangan kami minta untuk mendata dan meminta KTP dan KK, agar bisa dicek," terangnya.

Dia menambahkan, berdasarkan jumlah keseluruhan masyarakat Kabupaten Tanjabtim yang masuk dalam DTKS ada sekitar 11.000 jiwa, jika dihitung sampai sekarang yang telah menerima BPJS Kesehatan gratis ada sekitar 60 persen.

"Setiap tahun bantuan itu diberikan oleh pusat, namun dilakukan secara bertahap, tidak langsung semuanya," tambahnya.

Dia menuturkan, target pada tahun 2022 ini, sesuai dengan yang ada di aplikasi SIKS itu, PBI BPJS Kesehatan gratis ini ditargetkan sekitar kurang lebih 5.000.

"Harapannya, pendataan yang tengah dilakukan ini, akan dapat bermanfaat baik bagi kesehatan masyarakat Kabupaten Tanjabtim," tuturnya.

Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News

Baca juga: Ratusan ASN Tebo Dikukuhkan, Ini Pesan Sekda

Baca juga: Harga Tiket Kapal di Pelabuhan Penyeberangan RoRo Kuala Tungkal Masih Normal

Baca juga: DPC PPP Sungai Penuh Targetkan 4 Kursi 2024 Mendatang

Sumber: Tribun Jambi
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved