Berita Selebritis

Frans Faisal Akui Marissya Icha Sempat Tanya Soal Nathalie Holscher: Bisa Perang Dunia

Marissya Icha sampai bertanya pada Frans Faisal mengapa Nathalie Holscher bisa dekat dengannya belakangan ini.

Penulis: Tommy Kurniawan | Editor: Tommy Kurniawan
ist
Nathalie Holscher, Frans Daisal dan Marissya Icha 

TRIBUNJAMBI.COM - Kakak Fuji, Frans Faisal belakangan jadi sorotan gegara disebut tengah dekat dengan Nathalie Holscher.

Padahal sebelumnya Frans Faisal tengah dekat dengan Marissya Icha.

Bahkan beberapa postingan Instagram Frans Faisal maupun Marissya Icha, keduanya kerap pamer kemesraan.

Namun baru-baru ini Frans Faisal justri dijodohkan netizen dengan Nathalie Holscher usai membuat vlog bareng.

Selain itu Frans Faisal juga beberapa kali menghabiskan waktu dengan Nathalie Holscher sambil menggendong Adzam.

Menanggapi isu kedekatannya dengan Nathalie Holscher, Frans Faisal pun akhirnya buka suara.

Baca juga: Hancur Hati Natasha Wilona, Verrell Bramasta Siap Menikah dengan Wanita Ini: Doain Saja

Baca juga: Wanita yang Dekat dengan Doddy Sudrajat Ini Punya Profesi Mentereng, Ayah Mayang: Sempurna!

Baca juga: Nikita Mirzani Akhirnya Ngaku Punya Bekingan Inisial FS, Benarkah Ferdy Sambo?

Secara blak-blakan, Frans Faisal pun mengungkapkan siapa wanita yang dekat dengannya kini.

Dilansir dari kanal YouTube Seleb Oncam News, Frans Faisal mengakui jika ia memang tengah dekat dengan Marissya Icha.

Bahkan Marissya Icha sampai bertanya pada dirinya mengapa Nathalie Holscher bisa dekat dengannya.

Kemudian Frans Faisal malu-malu diminta membongkar pertanyaan Marissya Icha itu padanya.

"Iya nanya (soal Nathalie), Tanya sendiri sama Icha deh, kalau diungkapin gak enak," ungkap Frans.

Selain itu, Frans Faisal mengungkapkan jika ia sempat tak percaya jika dijodohkan dengan Nathalie Holscher.

Apa lagi sebelumnya Frans Faisal mengaku banyak membuat konten dengan banyak orang salah satunya Nathalie Holscher.

"Kan aku banyak konten ini yang di highlight Nathalie, makanya aku juga bingung kok Nathalie yang trending," ungkap Frans.

Menurut Frans Faisal jika sosok Nathalie Holscher sosok yang ramah dan baik.

Sumber: Tribun Jambi
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved