Berita Batanghari
Prediksi Musim Kemarau BPBD Batanghari Usulkan Status Siaga Karhutla
Berita Batanghari-BPBD Kabupaten Batanghari memprediksi akhir Mei ini akan memasuki musim kemarau...
Penulis: A Musawira | Editor: Nani Rachmaini
TRIBUNJAMBI.COM, MUARABULIAN-BPBD Kabupaten Batanghari memprediksi akhir Mei ini akan memasuki musim kemarau.
Hal itu berdasarkan laporan yang diterima dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Provinsi Jambi.
Kasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Batanghari, Dwi Indra Cahyono mengatakan bahwa pihaknya telah mengajukan penetapan status siaga darurat Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) supaya bisa antisipasi dampak dari musim tersebut.
“Untuk mengantisipasi ancaman ini, langkah awal yang kita lakukan adalah mengajukan penetapan status siaga darurat bencana karhutla,” katanya pada Selasa (24/5/2022).
Pengajuan tersebut disampaikan kepada Bupati Batanghari guna mendapatkan persetujuan dalam mempersiapkan personel gabungan TNI, Polri, BPBD serta unsur terkait lainnya.
“Langkah ini dipersiapkan sebagai bentuk upaya antisipasi dini dan meminimalisir kasus karhutla disetiap wilayah kecamatan yang ada di Batanghari," ujarnya.
Sementara itu, BPBD juga mengimbau kepada masyarakat khususnya yang memiliki lahan perkebunan untuk tidak melakukan tindakan pembakaran lahan.
“Kepada warga diimbau untuk tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan saat hendak membuka lahan baru untuk perkebunan, sebab jika itu dilakukan, dampak buruknya akan menyebabkan pencemaran udara," pungkasnya.
Simaklah berita-berita terbaru Tribunjambi.com melalui Google News
TONTON polisi ungkap kronologis korban kecelakaan maut di Batanghari terlindas truk
Baca juga: Gus Yahya Minta Semua Partai Tak Gunakan NU Sebagai Senjata Politik, Singgung Klaim Cak Imin
Beberapa Jabatan Eselon II Diisi Plt, Ini Penjelasan Bupati Batanghari |
![]() |
---|
Jam Operasional Baru Untuk Truk Batubara, Arus Lalu Lintas di Simpang BBC Batanghari Lancar |
![]() |
---|
Lantik 343 Pejabat Fungsional, Bupati Batanghari Harap Dapat Berikan Banyak Kontribusi |
![]() |
---|
Empat Rumah Warga di Batanghari Rusak Disambar Petir |
![]() |
---|
AKBP Bambang Purwanto Pimpin Apel Kesiap Siagaan Karhutla di Batanghari |
![]() |
---|