Berita Selebritis

Prilly Latuconsina Masak Puding Sambil Curhat Soal Rencananya Lanjut S2 dengan Tasyi Athasyia

Namun sayangnya Prilly Latuconsina tak mau menyebutkan dimana ia akan melanjutkan pendidikan S2nya itu.

Penulis: Rohmayana | Editor: Tommy Kurniawan
Instagram Prilly
Prilly Latuconsina 

Bahkan Prilly Latuconsina mengaku bahw dirinya sebenarnya suka masak di rumah.

“Misalnya kalau lagi free aku bikin cinamon roll, rendang atau apa gitu,” sebut Prilly Latuconsina.

Meski tak percaya, Tasyi Athasyia mengaku bahwa Prilly Latuconsina merupakan calon istri yang baik.

“Aamiin,” jawab Prilly Latuconsina.

Tasyi Athasyia bahkan menyebutkan jika sahabatnya itu ingin melanjutkan pendidikan s2.

“Sebelum aku kerumah kak Tasyi aku udah bikin essay untuk aku daftar s2,” sebut Prilly Latuconsina.

“Dimana kasih tahu,” sebut Tasyi Athasyia.

Namun sayangnya Prilly Latuconsina tak mau menyebutkan dimana ia akan melanjutkan pendidikan S2nya itu.

“Adalah di kampus impian aku lah,” sebut Prilly Latuconsina.

“Impian semua orang nggak sih, itu impian kampus dengan derajat tertinggi,” kata Tasyi Athasyia.

Prilly Latuconsina juga tak menapik jika sulit untuk masuk ke kampus impiannya itu.

Sehingga dirinya harus mempersiapkan diri dengan belajar lebih giat lagi.

“Jadi tiap hari itu kerjaan aku les lagi,” kata Prilly Latuconsina.

“Kenapa Lo sekolah lagi,” tanya Tasyi Athasyia.

“Karena aku suka belajar banget, apalagi matematika,” kata Prilly Latuconsina.

Hingga Prilly Latuconsina mengaku sempat pusing melihat sang anak yang selalu belajar.

“Sampe orang tua nyuruh anak putus sekolah gara-gara anaknya terlalu gila sekolah,” tutur Tasyi Athasyia.

“Yang gila tu Elu,” sambung Tasyi Athasyia.

“Pokoknya belajar itu Have fun gue,” kata Prilly Latuconsina.

Sumber: Tribun Jambi
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved