Tokyo Verdy
Profil Pelatih Baru Pratama Arhan di Tokyo Verdy, Takafumi Hori Ternyata Pelatih Terbaik Asia 2017
Pemain timnas Indonesia, Pratama Arhan akhirnya mengumumkan kepindahannya ke Tokyo Verdy, klub J2, setelah berkarier cukup lama di PSIS Semarang.
Penulis: Mareza Sutan AJ | Editor: Mareza Sutan AJ
"Dengan sangat terhormat saya mengumumkan transfer saya dari psisfcofficial (PSIS Semarang) ke tokyo_verdy (Tokyo Verdi), salah satu tim paling sukses dalam sejarah Sepak Bola Jepang," katanya, Rabu (16/2/2022)
Pemain timnas Indonesia, Pratama Arhan berjanji untuk memberikan 100 persen kemampuannya untuk kembali mendorong klub Tokyo Verdy kembali ke J1 League atau kasta pertama Liga Jepang.
"Saya berjanji untuk memberikan 100 persen saya untuk mendapatkan tempat saya sebagai starter untuk membantu Verdy mendorong untuk kembali ke J1 dan memenangkan hati para penggemar."
Dalam unggahan yang sama, Pratama Arhan juga menyampaikan terima kasihnya kepada PSIS Semarang, terutama CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi.
"Semua ini tidak akan mungkin terjadi tanpa bantuan keluarga PSIS, yoyok_sukawi (Yoyok Sukawi) dan para pendukung yang selalu mendukung saya tanpa henti."
"Saya selamanya berhutang budi dan PSIS akan selalu menjadi rumah saya."
"Tapi sekarang saatnya bagi saya untuk #LevelUpMyGame dan membuka babak baru dalam karier saya."
Dia juga mengucapkan terima kasih kepada agennya Dusan Bogdanovic dan Level Up Asia yang telah mengerjakan kesepakatan ini selama berbulan-bulan.
"Bangga #TeamLevelUp!"
Pernyataan Tokyo Verdy
Klub baru Pratama Arhan, Tokyo Verdy juga sudah memberi pernyataan terkait kepindahan pemain muda yang mendapat penghargaan di Piala AFF 2020 tersebut.
"Peraih penghargaan Pemain Muda Terbaik Kejuaraan Sepak Bola ASEAN (Piala Suzuki AFF)tahun 2020!"
"Pratama Arhan dipastikan akan bergabung melalui transfer permanen dari PSIS Semarang!"
"Selamat datang dan selamat bergabung, Arhan!"
Baca juga: Pesona Pratama Arhan Membuat Pengikut Instagram Tokyo Verdy Melejit, Lampaui klub Asnawi Mangkualam
Baca juga: Melihat Besaran Gaji Pratama Arhan Setelah Berada di Klub Asal Jepang Tokyo Verdy
Harga Pasar Pratama Arhan
Pratama Arhan merupakan salah satu pemain termahal yang dimiliki timnas Indonesia.
Pemain kelahiran Blora ini lahir pada 21 Desember 2001 silam dan kini berusia 20 tahun.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/takafumi-hori-saat-memenangkan-liga-champions-asia-2017.jpg)