Drama Korea
Nonton Happiness Episode 12 Sub Indo: Sae Bom Tidak Memberikan Antibodi ke Yi Hyun
Happiness episode 12 sub indo. jumlah antibodi yang dimiliki oleh Sae Bom sudah menurun, sehingga obat yang dibuat dari antibodi dirinya hanya 2.
Penulis: Suci Idealin PR | Editor: Nurlailis
TRIBUNJAMBI.COM - Drama Korea Happiness episode 12 atau episode terakhir telah tayang pada Sabtu, 11 Desember 2021.
Selalu ada plot twist dalam drama Happiness ini terlebih pada episode 12.
Drama Happiness diperankan oleh aktris Han Hyo Joo dan Aktor Park Hyung Sik.
Ada beberapa plot cerita yang menarik untuk dibahas.
Salah satunya adalah plot twist tentang obat yang dibuat dari hasil antibodi Sae Bom.
Dikarenakan jumlah antibodi yang dimiliki oleh Sae Bom sudah menurun, sehingga obat yang dibuat dari antibodi dirinya hanya berjumlah dua saja.
Sae Bom yang merasa sudah selesai menjalankan tugasnya untuk menyerahkan antibodi dirinya untuk dijadikan obat penawar penyakit gila itu langsung menemui Letnan Han Tae Seok yang saat itu sedang menemani istrinya.

Baca juga: Nonton Our Beloved Summer Episode 3 Sub Indo: Pertemuan Tak Terduga Yeon Soo dan Choi Ung
Sae Bom meminta obat yang dihasilkan dari antibodi dirinya kepada Han Tae Seok.
Diperlihatkan ada 2 buah obat yang sudah siap disuntikan.
Salah satunya diberikan kepada Sae Bom agar bisa menyelamatkan Yi Hyun yang juga terinfeksi.
Sae Bom langsung mengambilnya dan berusaha kabur dari tempat karantina itu.
Belakangan baru diketahui kaburnya Sae Bom juga dibantu oleh Han Tae Seok dan Dokter yang menjadi tangan kanan Han Tae Seok.
Sebelum kabur, Sao Bom ternyata ke kamar perawatan salah satu pasien yang terinfeksi.
Kemudian menyuntikan obat kepada pasien tersebut.
Diketahui, pasien itu adalah ibu dari anak kecil yang selama ini bersama Sae Bom.
Baca juga: Link Nonton Jirisan Episode 16 Sub Indo: Yi Kang dan Hyun Jo Jadi Jagawana Kembali