Liga 2 Indonesia
DAFTAR Tim Lolos 8 Besar Liga 2: PSMS Medan, Dewa United, PSIM, dan Sulut United di Grup Y
jadwal Liga 2 Indonesia. PSMS Medan. Sriwijaya FC. PSIM Yogyakarta. Persis Solo. RANS Cilegon FC. Dewa United. Sulud United. Tribun Jambi
Penulis: Mareza Sutan AJ | Editor: Andreas Eko Prasetyo
Kabau Sirah menang tipis 1-0 melawan KS Tiga Naga yang harus turun ke Liga 3.
Sementara Kabau Sirah berada di peringkat keempat dengan koleksi 10 poin.
Di bawahnya, Muba Babel United berhasil bertahan di Liga 2, meski di pertandingan terakhir mereka harus mengakui keunggulan PSPS Riau.
KS Tiga Naga menjadi klub yang harus turun kasta setelah hanya meraih 8 poin dari 10 laga yang sudah mereka lakoni.
Persaingan ketat justru terjadi di Grup D, di mana Sulut United berhasil memenangkan perolehan poin bersama Persiba Balikpapan.
Sulut United dan Persiba Balikpapan sama-sama mengumpulkan 15 poin.
Hanya saja Sulut United berhasil menorehkan selisih gol lebih banyak dengan 3 gol, sementara Persiba 1 gol.
Persewar dan Kalteng Putra yang sempat menjuarai klasemen, justru tumbang di akhir dengan hanya mengumpulkan masing-masing 13 poin.
Di dua terbawah, PSBS dan Mitra Kukar meraih masing-masing 12 poin.
Akan tetapi, Mitra Kukar yang harus degradasi ke Liga 3.
Berikut Daftar Tim Lolos 8 Besar Liga 2:
Grup X
Sriwijaya FC
RANS Cilegon FC
Persis Solo,
Persiba Balikpapan.
Grup Y
PSMS Medan
Dewa United
PSIM Yogyakarta
Sulut United.
(Tribunjambi.com/Mareza Sutan AJ)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/grup-y-liga-2-indonesia-yang-berisikan-psms-medan-dan-tim-lainnya-di-grup-itu.jpg)