Khazanah Islami
10 Manfaat Luar Biasa Membaca Surat Yasin
Bacaan Yasin, Surat Yasin, Surah Yasin, Surat Yasin full, Surat Yasin latin dengan bacaan full Surat Yasin
Surat Yasin bisa diamalkan kapanpun.
Surat Yasin bisa diamalkan ketika ada orang sedang sakit, mengirimi doa untuk keluarga, kerabat atau untuk teman yang sudah meninggal, dan bisa juga dibaca sebagai bentuk ungkapan rasa syukur.
Berikut penjelasan Ustaz Abdul Somad dalam sebuah video singkat di youtube.
Dalam tafsir Ibnu Katsir Ibnu Katsir di tuliskan Fadilah Yasin siapa yang membca Yasin pada suatu malam pada waktu subuh nya maka seseorang itu sudah dapat ampunan Allah.
Siapa yang membaca Yasin di malam Jumat maka subuh tadi telah dapat ampunan Allah, yang baca Yasin siang Jumat maka pada waktu petang yang dapat ampunan pada Allah.
"Nabi tidak katakan malam Jumat, setiap malam baca Yasin, tapi karena tak sanggup tiap malam dipilihnya malam Sayyidul ayyam yakni malam Jumat," ujar Abdul Somad.
Ibnu Katsir dalam tafsir Alquran menegaskan secara jelas secara jelas " Setiap perkara yang sulit, setiap ada musibah. setiap ada malapetaka, setiap mengharapkan yang baik dibacakan surat Yasin ayat Allah maka Allah memudahkan perkara itu, pungkas Abdul Somad.
Keutamaan Membaca Surat Yasin
1. Diampuni dosa-dosa
Fadhilah surat yasin yang pertama dijelaskan dalam hadist riwayat At Thabrani, dimana disebutkan bahwa seseorang yang membaca surat yasin di malam hari maka keesokan paginya dosa-dosa orang tersebut akan diampuni.
“Siapa yang membaca (surat) Yasin pada malam hari dengan mengharap keridoan Allah maka diampuni dosa-dosanya.”(HR. At Thabrani dan Al-Bayhaqi,dari Abu hurairah ra).
2. Dianggap mati syahid
Dalam riwayat At-Thabrani juga dijelaskan bahwa seseorang yang rutin membaca surat yasin setiap malam maka ia akan dipermudah ajalnya. Dan ia meninggal dalam keadaan syahid.
“Barang siapa yang membiasakan membaca yasin setiap malam maka tanpa terduga dia menemui ajalnya, maka matinya dalam keadaan syahid.” (HR.At- thobroni, dari pernyataan Anas bin malik).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/il4-surat-yasin.jpg)