Berita Tebo
Menjelang Lebaran Harga Daging di Pasar Bungur Tebo Alami Kenaikan
Mendekati lebaran, harga daging di pasar Bungur, Kelurahan Pasar Muara Tebo, Kecamatan Tebo Tengah, Kabupaten Tebo mulai naik.
Penulis: HR Hendro Sandi | Editor: Rahimin
Menjelang Lebaran Harga Daging di Pasar Bungur Tebo Alami Kenaikan
TRIBUNJAMBI.COM, MUARATEBO - Mendekati lebaran, harga daging di Pasar Bungur, Kelurahan Pasar Muara Tebo, Kecamatan Tebo Tengah, Kabupaten Tebo mulai naik.
Kenaikan harga daging ini terjadi karena beberapa faktor. Diantaranya meningkatnya daya beli masyarakat.
"Memang ada peningkatan daya beli masyarakat di Pasar Bungur. Karena, biasanya hanya membantai satu ekor daging sapi. Namun sekarang bisa lebih dari satu," kata Soleh seorang pedagang daging.
Kenaikan ini terjadi sebanyak Rp10 ribu. Dimana sebelumnya seharga Rp120 perkilo, kini menjadi Rp130 ribu perkilo.
Soleh mengatakan, untuk menghadapi terus meningkatnya permintaan, pihaknya telah menyiapkan sebanyak 6 ekor sapi lagi, hingga hari raya idul fitri.
Diakuinya, jumlah itu bisa jadi berkurang, jika melihat dari tahun lali dimana permintaan terus meningkat.
"Kita akan melihat situasi, kalo permintaan tinggi tentu akan di cari sapi atau kerbau dari luar Kabupaten Tebo," katanya, (10/5/2021).
Tak hanya daging sapi, kenaikan juga terjadi untuk daging ayam.
Selumnya perkilonya Rp 35 ribu, naik menjadi Rp 40 ribu perkilo. Namun kenaikan, bukan karena tingginya permintaan melainkan pengiriman ayam potong yang macet.
Ia memprediksi harga ayam akan terus mengalami kenaikan, karena stok terbatas namun permintaan menjelang hari raya idul fitri 1442 H akan meningkat.
• Larangan Operasi Truk Batu Bara Menjelang dan Sesudah Idul Fitri di Batanghari Belum Ada Aturan
• H-3 Jelang Lebaran Idul Fitri Harga Daging Ayam dan Cabai Rawit di Kota Jambi Naik Cabai Merah Turun
• Tiga Hari Menjelang Idul Fitri Harga Bahan Pokok di Pasar Atas Sarolangun Merangkak Naik
Kepala Bidang Perdagangan Disperindag Tebo, Edy Sofyan membenarkan adanya kenaikan ini.
"Iya hari ini harga daging sekilonya Rp130 ribu," pungkasnya.(Tribunjambi/hendrosandi)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/pasar-bungur-kelurahan-pasar-muara-tebo.jpg)