Health and Beauty
Hindari Penggunaan Obat Kumur Berlebihan, Tips Jaga Kesehatan Mulut saat Pandemi
Pada masa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini, sebagian besar orang masih takut untuk melakukan pemeriksaan ke dokter, termasuk dokter gigi.
Penulis: Monang Widyoko | Editor: Fifi Suryani
TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Pada masa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini, sebagian besar orang masih takut untuk melakukan pemeriksaan ke dokter, termasuk dokter gigi.
Ada yang takut tertular virus karena mulut termasuk bagian tubuh yang menjadi perantara utama penularan Covid-19.
Namun sebenarnya, kita tidak perlu takut dan khawatir. Karena Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) telah memberikan panduan melakukan praktek tindakan gigi di masa pandemi ini.
Ketua PDGI Cabang Kota Jambi, drg Bob Martias memberikan tips aman pemeriksaan gigi di tengah pandemi.
Menurutnya, langkah pertama yang harus dilakukan adalah para dokter harus mengenakan alat pelindung diri (APD) yang lengkap. Kemudian yang terpenting adalah sirkulasi udara ruangan harus selalu bersih dan selalu berganti.
"Yang jelas sirkulasi ruangan yang ada di ruangan praktik itu harus selalu berganti. Akan lebih baik lagi kalau ada UV sterilizer dan vacuum aerosol," ungkap Bob, Selasa (2/3/2021).
Dirinya pun menyarankan kepada pasien yang hendak ke rumah sakit atau pun praktek dokter gigi, mengusahakan agar tidak datang mendadak ke lokasi.
"Kalau bisa datangnya dengan mengkonfirmasi pada perawat atau pun dokternya langsung. Kemudian beritahu tentang keluhannya apa. Sehingga bisa terjadwal," ujarnya.
Hal ini bertujuan agar tidak ada penumpukan antrean di tempat praktek dokter gigi atau pun di rumah sakit.
"Tentu ini akan mengurangi tingkat penularan Covid-19 saat menunggu giliran pemeriksaan," terangnya.
Sementara itu drg Galuh Putri, Wakil Ketua PDGI Cabang Kota Jambi menambahkan, pasien juga harus mau diajak kerja sama. Terutama dalam hal skrining saat sebelum masuk ke ruangan praktek.
"Pasien akan ditanyai dahulu sebelumnya ada riwayat keluar kota atau tidak. Kemudian ada kontak erat tidak dengan pasien Covid-19. Atau pun keluhan-keluhan lainnya yang mendekati gejala Covid-19," papar Galuh.
Dirinya sangat mengharapkan kejujuran para pasien saat dilakukan skrining.
"Pastikan juga kondisi pasien yang akan melakukan pemeriksaan sudah cukup sehat atau seperti tidak mengalami demam, batuk, pilek, bersin-bersin dan sebagainya saat ke dokter gigi," jelas Galuh.
Komunitas di Jambi Gelar Webinar Bicara Hak Kesehatan Reproduksi Perempuan, Soroti Pembalut |
![]() |
---|
Konsumsi Ibu Hamil akan Pengaruhi Kualitas Gigi Janin, Pilih Sikat Lembut untuk Kekuatan Gigi |
![]() |
---|
Tetap Fit Sebelum dan Sesudah Hari Raya, Tips Jaga Kesehatan di Tengah Kesibukan Persiapan Lebaran |
![]() |
---|
Berbahaya Bagi Penderita Diabetes dengan Komplikasi Jantung, Pengaruh Perubahan Iklim pada Kesehatan |
![]() |
---|
Saatnya Masyarakat Membantu Pemerintah, Vaksin Astrazeneca Direspon Positif Warga |
![]() |
---|