UMKM Jambi

Healthy Drinks Makin Digemari, UMKM Lakokari Almond Milk di Mayang Kota Jambi Ini Kebanjiran Order

Sedangkan untuk pria, Almond milk dianggap mampu meningkatkan energi, meningkatkan hormon testosteron, meningkatkan libido, baik untuk kesehatan...

Penulis: M Yon Rinaldi | Editor: Nani Rachmaini
Yon Rinaldi
Saptanta Pastimai Ginting pemilik UMKM Lakokari Almond Milk 

TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Healthy drinks memang lagi digemari akhir-akhir ini, apalagi saat masa pandemi saat ini.

Satu diantara healthy drinks yang banyak penggemarnya adalah almond milk atau susu Almond.

Susu almond merupakan minuman bergizi yang rendah kalori. Minuman ini dibuat dengan menggiling almond dan mencampurnya dengan air, lalu disaring.

Proses tersebut menghasilkan air berwarna putih seperti susu dengan rasa kacang.

Makin trenya healthy drinks satu ini dimanfaatkan dengan baik oleh UMKM Lakokari Almond Milk

Beralamat di Lorong Darma Mulyo Mayang Jambi, UMKM ini memproduksi healthy drinks Almond milk dengan standar SNI.

Saat ini susu almond buatan UMKM ini lumayan banyak peminatnya. Dalam satu bulan setidaknya bisa menjual hingga 400 botol.

Untuk pemasaranya sendiri masih mengunakan sistem online, di mana Instagram masih sangat berperan penting dalam trafik penjualannya.

Satu botol Almond milk milik Saptanta Pastimai Ginting dibanderol hanya Rp 35 ribu.

Agar konsumenya tidak bosan Kalori Almond Milk memproduksi beberapa varian rasa. Mulai dari original, coklat, coffee, vanilla, klepon, sampai asi booster.

Saptanta Pastimai Ginting pemilik Lakokari Almond Milk sangat konsisten dalam menjaga kualitas produk susu almond. Mulai dari penggunaan bahan berkualitas baik Sampai tempat produksi khusu.

Ginting mengatakan, semua bahan baku yang digunakan berbahan dasar organik.

"Untuk pemanisnya kita tidak mengunakan gula, tapi kurma," ujarnya kepada Tribun Jambi.com Minggu ( 14/2/2021).

Almond Milk memiliki banyak manfaat, baik untuk anak-anak, wanita maupun pria.

Untuk wanita, almond milk diklaim memiliki manfaat mulai dari pencegahan penuaan dini, mood booster,membantu mengatur berat badan, baik untuk ibu menyusui, meningkatkan produksi asi sampai untuk prebiotik.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved