Jelang Pergantian Tahun Baru 2021 Area Publik di Batanghari Sepi, Polisi Tampak Berjag-jaga
Muara Bulian, Kamis (31/12/2020) malam, ruas jalanan tampak sepi dari pengendara baik roda dua maupun roda empat.
TRIBUNJAMBI.COM, MUARABULIAN - Menjelang malam pergantian tahun baru 2021 suasana di sejumlah titik sentral di ibu kota Kabupaten Batanghari, Muara Bulian, terpantau sepi.
Muara Bulian, Kamis (31/12/2020) malam, ruas jalanan tampak sepi dari pengendara baik roda dua maupun roda empat.
Pantauan reporter Tribunjambi.com, sekira Pukul 21.00 WIB di taman bebekan, simpang IV Kejaksaan, dan di depan Gor, sepi dari muda-mudi yang berkumpul.
Sementara, ada beberapa petugas kepolisian berjaga-jaga di beberapa titik seperti di kawasan agro wisata tanaman langka pematang umo di depan Rumah Dinas Bupati Batanghari.
Sejauh ini, petugas kepolisian juga berpatroli di ruas jalan Sultan Thaha Rengas Condong hingga berkeliling di seputaran Muara Bulian, menggunakan mobil patroli dan menyalakan lampu sirine.
Diketahui, Bupati Batanghari telah mengeluarkan surat edaran tentang pelaksanaan peniaadan kegiatan perayaan malam tahun baru 2021 pada Rabu kemarin.
Dalam surat edaran dengan nomor 99/HK/2020 tersebut setidaknya ada 10 poin yang diatur tentang larangan perayaan malam tahun baru.
Di antaranya tidak mengadakan kegiatan dalam bentuk apapun yang sifatnya mengumpulkan banyak massa dalam menyambut malam pergantian tahun baru 2021. (tribunjambi.com)
Pergantian Tahun Baru 2021
Tahun Baru 2021
batanghari
malam pergantian tahun baru 2021
Muara Bulian
Nadya Trending Topic, Terkuak Foto Liburan Bertiga dengan Fellicia dan Kaesang, 'Gila Ngebet Banget' |
![]() |
---|
9 Zodiak Beruntung Senin 8 Maret 2021, Pisces Kalau Kaya jangan Lupakan Keluarga Ya! |
![]() |
---|
Tak Ada Permintaan Maaf Nissa Sabyan pada Ririe Fairus, Haji Komar: Gak Ada yang Harus Disampaikan! |
![]() |
---|
Ibunda Felicia Tissue Dipanggil Sebutan Ini Oleh Krisdayanti, Meilia Lau Ngamuk Gegara Kaesang di IG |
![]() |
---|
Sempat Caci Maki Anak Jokowi, Ibu Felicia Mendadak Minta Maaf ke Kaesang, Reaksi Pihak Istana:Maksa! |
![]() |
---|