Berita Selebritis

Siapa Sebenarnya Olivia Allan? Wanita Cantik yang Resmi Dinikahi Pebasket Denny Sumargo

Siapa Sebenarnya Olivia Allan? Wanita Cantik yang Resmi Dinikahi Pebasket Denny Sumargo

Editor: Heri Prihartono
Instagram @daihatsu.tangerangselatan @aditngangaa
Siapa Sebenarnya Olivia Allan? Wanita Cantik yang Resmi Dinikahi Pebasket Denny Sumargo 

TRIBUNJAMBI.COM -Denny Sumargo akhirnya melakukan pernikahan dengan sosok wanita cantik, Sabtu (21/11/2020).

Kabar membahagiakan ini diungkap langsung oleh Denny Sumargo.

Acara pernikahan Denny Sumargo disiarkan secara langsung melalui akun Instagram mantan pebasket ini.

Denny Sumargo menikah dengan perempuan bernama Olivia Allan.

Pernikahan pasangan ini digelar dengan konsep garden party.

Denny Sumargo tampak tampan mengenakan setelan jas berwarna putih.

Sedangkan Olivia Allan mengenakan gaun berwarna putih.

Pernikahan Denny Sumargo mengejutkan penggemarnya.

Hal ini karena Denny Sumargo tak pernah mengungkapkan rencananya untuk menikah bulan ini.

Pria 39 tahun ini tiba-tiba mengunggah video berbincang dengan calon istrinya melalui channel YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo, Jumat (20/11/2020).

Lalu Sabtu (21/11/2020), Denny Sumargo mengunggah video lamaran di akun Instagram miliknya.

Denny Sumargo kemudian membuat kejutan dengan menyiarkan acara pernikahannya.

Dia juga mengunggah ulang Instagram story yang memberikan selamat atas pernikahannya.

Sosok Olivia Allan sempat sedikit terungkap melalui channel YouTube Denny Sumargo,

Perempuan berambut panjang ini mengakui ayahnya adalah warga negara asing.

Olivia juga menyebutkan kalau dirinya lahir di Jakarta.

Dia sempat pindah ke Australia.

Kedua orangtua Olivia Allan kini berada di Singapura.

Akibat pandemi, orangtua Olivia Allan tidak bisa datang ke pernikahan putrinya.

Pertemuan Olivia dengan pria yang kerap dipanggil Densu ini sudah kenal sejak 2 tahun lalu.

Keduanya berkenalan lewat aplikasi WhatsApp.

Mereka sering ngobrol lewat WA selama setahun.

Baru setelah itu, keduanya bertemu secara langsung.

"Dikenalin teman tapi aku juga lupa soalnya cuma kenalin by WA, terus akhirnya sering ngobrol dan gak pernah ketemu, selama setahun ngobrol gak pernah ketemu," ungkap Olivia.

Pernyataan cinta diutarakan Densu terlebih dahulu.

"Ketika kamu ketemu Denny, kamu melihat dia ada value menarik yang kamu temukan terus kamu jalan, siapa yang nembak akhirnya?" tanya Denny kepada Olivia.

"Kamu, kamu kan maksa. Aku kan setengah dipaksa, inget gak?" cecar Olivia.

Mendengar hal itu Denny pun tertawa.

Ia pun meminta Olivia memperagakan momen tersebut.

"Ngomong apa emang?" tanya Denny.

"I love you, terus aku diam. Inget gak? Terus aku ngomong apa ayo coba ngaku?" pinta Olivia.

"Enggak inget," sahut Denny.

"Kamu bilang 'I love you' terus aku bilang 'Ih tapi aku belum'," ungkap Olivia.

Profil Denny Sumargo

Denny Sumargo lahir pada 11 Oktober 1982 di Banggai, Sulawesi Tengah, Indonesia.

Namanya dikenal sebagai pemain basket Indonesia.

Pria ini akrab disapa dengan panggilan Densu, yang merupakan singkatan dari namanya.

Denny Sumargo mulai popular setelah mendapatkan penghargaan “Rookie of The Year” pada 2001.

Orangtuanya bernama Nazaruddin Chaniago, seorang angkatan laut dan Meiske Sumargo.(1)

Melalui video yang diunggah kanal YouTube Denny Sumargo bertajuk JUDGE ME #1 || "NENGOK BOKAP" pada 31 Juli 2017, Densu sempat bercerita panjang lebar mengenai latar belakang keluarganya.

Densu bercerita bahwa dirinya lahir dari pasangan orangtua yang tak mendapatkan restu ketika menikah.

Sayangnya, pernikahan orang tua Densu juga ternyata tidak berlangsung awet.

Sejak dilahirkan ke dunia hingga dirinya tumbuh dewasa, Densu pun menetap bersama sang ibu, Meiske.

Densu kemudian menceritakan perjuangan sang mama yang harus melahirkan dan merawatnya tanpa didampingi sosok suami.

Sang ayah, Nazaruddin Chaniago, yang telah meninggal dunia pada 30 Juni 2006.

Denny Sumargo dikenal di dunia olahraga khususnya sebagai atlet bola basket.

Tak hanya itu, dia juga merupakan aktor dan sering membintangi berbagai iklan.

Densu pernah mrerai MVP Kobatama Regular Season 2002-2003 dan Rookie Of The Year 2001.

Kariernya dalam bidang olahraga dimulai saat ia bergabung dengan Aspac pada 2000.

Denny Sumargo juga pernah bergabung dengan Satria Muda, lalu Garuda Flexi Bandung.

Mantan kekasih Agnes Monica ini pernah membawa Aspac menjuarai IBL 2003.

Tahun sebelumnya ia juga membawa Aspac menjadi juara Kobotama 2000-2002.

Bersama Datria Muda Britama, Denny Sumargo berhasil membawa tim menjadi runner up dalam ajang kejuaraan SAEBA 2007.

Berikutnya, mantan tunangan Dita Soedarjo ini membawa Garuda menjadi runner up IBL 2008.

Selain menjadi atlet bola basket, ia juga kerap kali berakting.

(TribunnewsWiki/cva)

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved