Berita Tanjab Barat
16 Puskesmas di Tanjabbar Dilibatkan Dalam Pelaksanaan Rapid Test Ribuan Petugas KPPS
Belasan puskesmas tersebut hingga saat ini tengah melakukan kegiatan rapid test terhadap 4.690 petugas KPPS.
Penulis: Samsul Bahri | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
TRIBUNJAMBI.COM, KUALATUNGKAL - Sebanyak 16 puskesmas di Kabupaten Tanjabbar digunakan sebagai tempat pelaksanaan rapid test petugas KPPS.
Belasan puskesmas tersebut hingga saat ini tengah melakukan kegiatan rapid test terhadap 4.690 petugas KPPS.
Komisioner KPU Tanjabbar, M Ilyas menyebutkan bahwa hingga saat ini pihaknya belum mendapatkan laporan hasil rapid test yang masih berjalan ini.
"Kita ada 13 Kecamatan dan kita koordinasikan dengan Dinkes, bahwa kita gunakan 16 puskesmas. Karena memang ada ada satu kecamatan itu ada dua puskesmas,"ungkapnya, Kamis (19/11/2020).
Baca juga: 11 Komjen dan 3 Irjen Kandidat Calon Kapolri, Siapa Paling Berpeluang Gantikan Idham Azis?
Baca juga: KPU Siapkan Dua Tema untuk Debat Kedua Pilgub Jambi
Baca juga: Dinas Perpustakaan Tanjabtim Berencana Bentuk Layanan Aplikasi Digital, Namun Terkendala Jaringan
Lebih lanjut soal nantinya jika ada di temukan hasil reaktif Covid-19 dari hasil rapid test. Kata Ilyas pihaknya tetap akan mengikuti aturan protokol kesehatan, di mana petugas KPPS yang reaktif harus menjalani isolasi mandiri.
"Untuk yang nanti kalau kita dapat hasilnya reaktif, petugas tetap menjalani isolasi mandiri selama 14 hari. Karena mungkin saja ketika rapid tes kondisi petugas dalam keadaan kurang fit,"ungkapnya.
Disisi lain, nantinya jika memang yang reaktif di tindak lanjut oleh tim Satgas Covid-19 dengan swab.
Kemudian jika memang hasil swab di nyatakan positif maka pihaknya akan mengantikan dengan petugas baru.
"Kalau sampai dia hasil swabnya, dan ternyata positf maka terpaksa kita ganti,"pungkasnya.
Gubernur Cup - Laga Terakhir Penyisihan Grup, Kesebalasan Tanjabbar Berjuang Habis-habisan |
![]() |
---|
Jelang Imlek Harga 3 Jenis Seafood ini Melambung Tinggi, Bawa Putih Rp 450 Ribu per Kg |
![]() |
---|
Bupati Tanjab Barat Anwar Sadat Hadiri Rakornas Kepala Daerah dan Forkompinda Se-Indonesia |
![]() |
---|
Permudah Belajar Manasik Haji Pemkab Bangun Replika Kabah |
![]() |
---|
Stok Terbatas, Harga Ayam Kampung di Pasar Tanggo Rajo Kuala Tungkal Mengalami Kenaikan |
![]() |
---|