Bantu Warga Terdampak Covid-19, Kodim 0419/Tanjab bersama BMH Bagi-bagi Sembako

Kodim 0419/Tanjab memberikan bantuan kepada sejumlah masyarakat yang ada di Kuala Tungkal, Jumat (10/4).

Penulis: Samsul Bahri | Editor: Teguh Suprayitno
Tribunjambi/Samsul Bahri
Kodim 0419/Tanjab memberikan bantuan kepada sejumlah masyarakat yang ada di Kuala Tungkal, Jumat (10/4). 

TRIBUNJAMBI.COM, KUALA TUNGKAL-Kodim 0419/Tanjab memberikan bantuan kepada sejumlah masyarakat yang ada di Kuala Tungkal, Jumat (10/4). Hal ini dilakukan sebagai kegiatan sosial untuk masyarakat yang terdampak Covid-19 di Kabupaten Tanjabbar.

Kegiatan bagi-bagi sembako ini dipimpin langsung oleh Dandim 0419/Tanjab, Letkol Inf Erwn Susanto, yang turut didampingi, Ketua Persit KCK Cab. XXVI Dim 0419 Koorcab Rem 042 PD II/Sriwijaya, Dewi Erwan Susanto dan Pasiinteldim 0419/Tanjab Kapten Inf Budi Ereska.

Dandim 0419/Tanjab, Letkol Inf Erwn Susanto, melalui Inf Budi Ereska, menyebutkan kegiatan sosial ini sebagai langkah awal yang dilakukan pihaknya untuk membantu masyarakat Tanjabbar. Kegiatan ini juga dilakukan bersama dengan Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Kuala Tungkal.

Korem Gapu Peduli Kasih, Bagikan Nasi Kotak untuk Ringankan Warga Terdampak Pandemi Covid-19

Hasil Rapid Test Dua Warga Merangin Positif, Al Haris Rencanakan Uji Swab untuk Pastikan Covid-19

BREAKING NEWS Hasil Rapid Test Positif, Status Dua Warga Merangin Ditingkatkan Jadi PDP

"Ini sebagai kegiatan sosial yang kita lakukan untuk membantu masyarakat yang terdampak adanya Covid-19. Ini sebagai bentuk perhatian kita bersama, terutama masyarakat yang tidak bisa bekerja, karena memang diminta untuk di rumah saja," ujar.

Lebih lanjut disampaikannya bahwa untuk kegiatan sosial ini, setidaknya ada 150 paket sembako yang diberikan. Paket sembako terdiri dari beras maupun ada paket sembako yang dibutuhkan oleh masyarakat.

Adapun sasaran dalam kegiatan sosial ini ditunjukan pada buruh harian lepas, kemudian tukang becak dan kaum duafa, serta janda- janda yang ada di wilayah kuala tungkal.

"Selain sembako kita juga dalam kesempatan ini kami membagikan 150 masker. Jadi memang mereka yang benar-benar membutuhkan yang kita berikan terutama untuk kebutuhan bahan pokok yang dibutuhkan di rumah tangga mereka masing masing," terangnya.

Dalam kesempatan ini, dirinya juga menghimbau untuk khususnya masyarakat Tanjung Jabung Barat dapat membantu pemerintah dalam rangka mencegah penularan virus Covid-19 ini. Masyarakat diharapkan mematuhi imbauan dari pemerintah untuk tetap berdiam di rumah.

"Kita minta masyarakat tetap di rumah, menjaga sosial distancing, jaga jarak kemudian menjaga kebersihan dan juga tidak lupa selalu berdoa kepada Allah yang maha kuasa semoga wabah virus Covid-19 ini cepat diangkat khususnya wilayah kita Kota Tungkal secara umumnya di wilayah kita Indonesia," pungkasnya.

Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved