Pengawasan Jalur Masuk Wilayah

BREAKING NEWS Pemkab Perketat Jalur Masuk-Keluar Bungo, Setiap Pengguna Jalan Diperiksa

Kepala Dinas Komunikasi, Informasi, dan Persandian Kabupaten Bungo, Zainadi mengatakan hal itu sebagai salah satu langkah atau upaya pencegahan...

Penulis: Darwin Sijabat | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
Tribunjambi/darwin
Pemkab Bungo melakukan pengawasan terhadap orang yang masuk ke Kabupaten Bungo. 

TRIBUNJAMBI.COM, MUARABUNGO - Berbagai upaya terus dilakukan pemerintah daerah dalam pencegahan penyebaran virus corona. Satu di antaranya dengan pengawasan pintu masuk ke Kabupaten Bungo.

Kepala Dinas Komunikasi, Informasi, dan Persandian Kabupaten Bungo, Zainadi mengatakan hal itu sebagai salah satu langkah atau upaya pencegahan penyebaran virus corona di Bungo.

Sehingga setiap perjalanan dari kabupaten dalam Provinsi Jambi atau luar Provinsi Jambi menuju Kabupaten Bungo akan terganggu.

Kondisi Via Vallen Drop, Dokter Langsung Sarankan Rujukan karena Gejala Seperti Ini

Ajukan Berkali-kali ke Pemerintah Pusat, IDI: Kalau Tidak Ada APD Kami Mati!

Aset Asuransi Jiwasraya Citos Mall Dibeli BUMN Karya, Dapat Dana Segar Rp2,2 T

Kepada setiap penumpang ataupun pengemudi diharapkan pengertiannya, guna keselamatan bersama.

"Perjalanan dari kabupaten dalam Provinsi Jambi dan dari luar Provinsi Jambi perjalanannya terganggu, Pemkab Bungo bekerjasama dengan Instansi terkait akan menahan dan memeriksa mobil yang mau masuk ke Kabupaten Bungo," ujarnya, Senin (30/3/2020).

Pemeriksaan yang dimaksudkan tersebut berkaitan dengan identitas penumpang dan berasal dari mana.

"Pemeriksaan guna mendata nama, dari mana, dan alamat penumpang yang turun di Bungo sebagai salah satu cara untuk memutus rantai penularan Covid-19," tambahnya.

Tempat pemeriksaan yang dilakukan sejak Minggu (29/3/2020) lalu itu di antaranya, dari Jambi ditempatkan di depan Puskesmas Kecamatan Babeko.

Pintu masuk ke Kabupaten Bungo dari Kabupaten Merangin pemeriksaan ditempatkan di depan POM bensin Rantau Keloyang.

Sedangkan pintu masuk penumpang dari Sumatera Barat akan dilakukan pemeriksaan di depan Kantor Camat Jujuhan.

(Tribunjambi.com/ Darwin Sijabat)

Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved