Hantavirus - Gejala, Cara Penularan hingga Pencegahannya
Paramedis menyatakan pria tersebut terjangkit Hantavirus yang ditularkan oleh hewan pengerat, tikus. Lantas apa itu penyakit Hantavirus?
Hantavirus - Gejala, Cara Penularan hingga Pencegahannya
TRIBUNJAMBI.COM - Seorang pria di China dilaporkan meninggal dunia setelah terjangkit penyakit Hantavirus, Senin (23/3/2020).
Pria yang berasal dari Provinsi Yunnan ini meninggal ketika melakukan perjalanan ke Provinsi Shandong dengan menumpang bus.
Dikutip dari Newsweek, 32 orang di dalam bus yang ia naiki telah diperiksa.
Hasil dari pemeriksaan ditemukan bahwa tidak ada manusia yang terinfeksi.
Paramedis menyatakan pria tersebut terjangkit Hantavirus yang ditularkan oleh hewan pengerat, tikus.
Lantas apa itu penyakit Hantavirus?
Berikut ini penjelasannya.
• Cara Bedakan Batuk Biasa dan Batuk Karena Virus Corona (Covid-19)
• Gejala Terinfeksi Virus Corona (Covid-19) - Hari 1-3 Masuk Angin & Flu, Hari ke-9 Sulit Bernafas
Cara Penularan
Melansir laman Centers for Disease and Prevention (CDC), kasus Hantavirus Pulmonary Syndrome (HPS) umumnya terjadi di daerah pedesaan yang masih terdapat ladang atau hutan, dan hewan peternakan.
Area rumah, lumbung, dan gudang berpotensi menjadi tempat tinggal tikus yang akan menularkan virus ini.
Cara penularan Hantavirus di antaranya, melalui gigitan tikus.
Meski penularan ini jarang terjadi, tetapi gigitan tikus yang terjangkit dapat menyebabkan seseorang tertular hantavirus.
Selain itu, menurut para ilmuwan, seseorang dapat tertular Hantavirus ketika menyentuh urin, kotoran, atau air liur tikus, kemudian menyentuh hidung atau mulut mereka.