Hasil Liga Italia Tadi Malam Inter Milan vs Juventus, Cuplikan Gol Highligh Pertandingan Klasemen
Berikut Hasil dan Klasemen Liga Italia, gol Paulo Dybala dan Aaron Ramsey tumbangkan Inter Milan 2-0, Juventus kudeta Lazio di jalur Scudetto.
Hasil Liga Italia Tadi Malam Inter Milan vs Juventus, Cuplikan Gol dan Highlight Pertandingan Klasemen
TRIBUNJAMBI.COM - Berikut Hasil dan Klasemen Liga Italia, gol Paulo Dybala dan Aaron Ramsey tumbangkan Inter Milan 2-0, Juventus kudeta Lazio di jalur Scudetto.
Tuan rumah Juventus sukses menyudahi Derby d Italia dengan kemenangan atas Inter Milan pada laga di Allianz Stadium pada Minggu atau Senin (9/3/2020).
Bermain imbang tanpa gol di babak pertama, Juventus tampil lebih bergairah di babak kedua.
Alhasil dua gol disarangkan Juventus ke gawang Inter Milan.
Gol pertama Juventus tercipta melalui aksi Aaron Ramsey yang memanfaatkan kemelut di depan gawang Inter Milan.
• Lihat Aksi Andi Gilang Pebalap Indonesia Saat Moto2 2020 Seri Qatar, Berikut Klasemen Sementara
• Hanya 1,5 Juta Dapat Wanita Cantik Para Pria Ini Tergiur, Mendadak Lemas Ketika Sampai Tujuan
Sedangkan tambahan gol lainnya diciptakan Paulo Dybala lewat sontekan kaki kirinya.
Skor 2-0 menutup laga bertajuk Derby d Italia pada giornata 26 Liga Italia Serie A.
Kemenangan 2-0 di Derby d Italia membuat Juventus kembali ke puncak Klasemen Liga Italia mengkudeta Lazio.
Cristiano Ronaldo cs mengoleksi 63 poin, unggul satu poin dari Lazio di papan Klasemen Liga Italia Serie A.
Sedangkan bagi Inter Milan, kekalahan di Derby d Italia membuat anak asuh Antonio Conte semakin menjauhi jalur Scudetto.
Skuad Inter Milan tertahan di peringkat ketiga dengan raihan 54 poin.
Tentu kekalahan ini membuat peluang Inter Milan menuju Scudetto semakin berat.
Jalannya pertandingan
Pertandingan yang bertajuk Derby d Italia ini sebelumnya diundur pada akhir pekan lalu karena masih merebaknya virus corona di Italia.
