Sinopsis Film KKN di Desa Penari, Tayang Maret 2020, Berikut Fakta-faktanya, Pernah Viral di Medsos

Teaser Film KKN di Desa Penari secara resmi dirilis rumah produksi MD Pictures melalui kanal YouTube resminya, Rabu (22/1/2020).

Editor: Leonardus Yoga Wijanarko
ist
Film KKN di Desa Penari 

Sinopsis Film KKN Desa Penari, Tayang Maret 2020, Berikut Fakta-faktanya, Pernah Viral di Medsos

TRIBUNJAMBI.COM - Film KKN di Desa Penari akan tayang pada 19 Maret 2020.

Film ini diangkat dari kisah Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Penari yang pernah viral di Twitter.

Teaser Film KKN di Desa Penari secara resmi dirilis rumah produksi MD Pictures melalui kanal YouTube resminya, Rabu (22/1/2020).

Film ini dibintangi Tissa Biani Azzahra, Achmad Megantara, hingga Aghniny Haque.

Catat! Ini Jadwal dan Syarat untuk Ujian SKD CPNS di Kabupaten Bungo

Demi Anak Bisa Makan dan Tak Kelaparan Lagi, Seorang Ibu Rela Jual Rambut Rp 28 Ribu

Film KKN di Desa Penari diproduksi oleh beberapa rumah produksi yakni MD Pictures, Dee Company, serta Pichouse Films.

Kisah KKN di Desa Penari pertama kali viral lewat thread cuitan yang dibuat akun @SimpleM81378523.

Berdasarkan teaser, terlihat sedikit sinopsis Film KKN di Desa Penari.

Teaser berdurasi satu menit 38 detik tersebut memperlihatkan beberapa pemain yang terlibat.

Yaitu Tissa Biani sebagai Nur, Adinda Thomas sebagai Widya, Aghniny Haque sebagai Ayu, Ahmad Megantara sebagai Bima, Calvin Jeremy sebagai Anton, Fajar Nugraha sebagai Wahyu.

Film KKN di Desa Penari menceritakan enam mahasiswa yang menjalani KKN di desa terpencil.

Selama kegiatan KKN di desa tersebut, mereka mengalami berbagai kejadian horor.

Telah 14 Hari Pascaautopsi Lina, Teddy Malah Kembali Dipanggil Pihak Kepolisian, Autopsi Diumumkan?

Teaser yang diunggah oleh MD Pictures tersebut diawali adegan Anton (Calvin Jeremy) dan Nur (Tissa Biani) terkejut ketika menemukan foto Widya (Adinda Thomas) di bawah sajen.

Sajen tersebut diletakan di kolong tempat tidur.

Sejak awal ketika dalam perjalanan menyusuri hutan untuk sampai ke desa tempat KKN, Widya (Adinda Thomas) sudah melihat sosok penari.

Sumber: Tribun Palu
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved